8 Ganda Putri Indonesia Mundur dari Orleans Masters 2022, Ini Klarifikasi Eng Hian

Selasa, 29 Maret 2022 13:27 WIB
Penulis: Martini | Editor: Isman Fadil
© Humas PP PBSI
Pasang ganda putri Indonesia, Lanny Tria Mayasari/Jesita Putri Miantoro. Foto: Humas PP PBSI Copyright: © Humas PP PBSI
Pasang ganda putri Indonesia, Lanny Tria Mayasari/Jesita Putri Miantoro. Foto: Humas PP PBSI
Rencana Eng Hian untuk Ganda Putri Indonesia

Walau delapan pasangan ganda putri Indonesia menyatakan mundur dari ajang Orleans Masters 2022, namun keputusan pelatih Eng Hian bukan tanpa rencana.

Eng Hian menjelaskan bahwa para pemain muda ini perlu turnamen yang sifatnya back to back. Pelatih sudah membuat program turnamen untuk mereka di bulan Juni nanti.

"Pemain yang diprogramkan mengikuti Orleans Masters ini kan yang rankingnya masih di atas top 100," ucap Eng Hian.

"Mereka perlu turnamen back to back lebih banyak, dengan level yang sesuai dengan kapasitas mereka sekarang," imbuhnya.

"Program turnamen akan saya pindah ke turnamen di bulan Juni nanti," pungkasnya.

Selain ganda putri, pasangan ganda putra Indonesia, Teges Satriaji Cahyo Hutomo/Christopher David Wijaya juga mundur dengan alasan yang kurang lebih sama.

Sementara, wakil tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung ditarik dari ajang Orleans Masters 2022 karena masih harus pemulihan pasca terpapar virus Covid-19.

Dengan demikian, hanya ada satu wakil tunggal putri Indonesia yang akan tampil di turnamen bulutangkis Orleans Masters 2022 Super 100, yaitu Putri Kusuma Wardani.

Indonesia juga mengirimkan tiga wakil dari sektor tunggal putra, dan tiga wakil lainnya datang dari sektor ganda campuran muda.