FOOTBALL265.COM – Belum ada satu pun pebulutangkis Indonesia yang pernah juara di Orleans Masters. Siapa paling berpelung pecah telur di gelaran Orleans Masters 2022 ini?
Usai All England dan Swiss Open, rangkaian turnamen bulutangkis di Eropa kini bakal dilanjutkan dengan gelaran Orleans Masters 2022.
Ajang ini bakal digelar di Orleans, Prancis, tepatnya di Palais des Sports pada Selasa 29 Maret 2022 hingga Minggu 3 April 2022.
Meski digelar berurutan dengan All England dan Swiss Open, Orleans Masters sendiri memiliki ranking BWF Tour paling rendah, yakni Super 100.
Tim bulutangkis Indonesia sendiri mengirimkan para pemain muda yang mayoritas tidak ikut tampil di All England dan Swiss Open. Secara total, ada 37 wakil yang kirimkan oleh Indonesia di ajang ini.
Di tunggal putra, para alumni BATC 2022 akan menjadi tumpuan utama, di antaranya Christian Adinata, Chico Aura Dwi Wardoyo, dan Ikhsan Leonardo.
Di tunggal putri, dengan mundurnya Gregoria Mariska, masih ada Putri Kusuma Wardani dan Stephanie Widjaja.
Sementara itu di ganda putra, ada pasangan muda pelatnas yakni Panjer Aji Siloka Dadiara/Bryan Sidney Elohim, serta pasangan non pelatnas Abiyyu Fauzan Majid/Rian Agung Saputro.
Di ganda putri ada nama-nama seperti Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, hingga Nita Violina Marwah/Putri Syaikah dan Ruseli Hartawan/Yulia Yoshephine Susanto, dll, meski kabar terbaru menyebut para ganda putri pelatnas akhirnya batal ikut serta.
Di ganda campuran, dua pasangan yang tampil di Swiss Open yakni Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dan Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami bakal ditemani sejumlah pasangan lain.