Hasil Drawing Badminton Asia Championships 2022: Putri KW Berpotensi Jumpa Akane Yamaguchi

Jumat, 15 April 2022 15:53 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Isman Fadil
© Humas PP PBSI
Pebulu tangkis tunggal putri, Putri Kusuma Wardan. Copyright: © Humas PP PBSI
Pebulu tangkis tunggal putri, Putri Kusuma Wardan.
Drawing Badminton Asia Championships 2022

Hasil drawing menunjukkan lawan Siti/Ribka di babak pertama adalah unggulan ketiga dari Korea. Yakni, Kim Soyeong/Kong Heeyong.

Selain Siti/Ribka, Indonesia juga mengandalkan pasangan alumni Badminton Asia Team Championships (BATC)  2022 yakni Lanny Tria Mayasari/Jesita Putri Miantoro.

Lanny/Jessita akan menghadapi pasangan dari Hong Kong, Ng Tsz Yau/Tsang Hiu Yan. 

Kemudian ada pasangan alumni BATC 2022 lainnya, yakni Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi. Pasangan yang kerap dipanggil Ana/Tiwi ini akan menghadapi wakil China, Zhang Shu Xian/Zheng Yu.

Sementara itu, pasangan Meilysa T. Puspita Sari/Rachel Allessya Rose memastikan menang by di babak kualifikasi.

Di sektor tunggal putri, Indonesia mengandalkan kapten BATC 2022 Gregoria Mariska Tunjung.  Pemain kelahiran Wonigiri itu akan menghadapi wakil China, Zhang Yi Man.

Sementara Orleans Masters 2022, Putri Kusuma Wardani, juga diturunkan di BAC 2022. Dirinya bakal menghadapi wakil Korea, Kim Gaeun.

Berbeda dengan Gregoria Mariska yang masuk di grup B pada drawing, Putri KW justru masuk di grup A pada babak penyisihan BAC. Calon lawann mereka pun bukan pemain kaleng-kaleng.

Gregoria Mariska baru bertemu lawan berat di babak semifinal nanti. Dirinya berpotensi jumpa dengan unggulan kedua dari Korea, An Se-yong.

Sementara Putri KW berpotensi jumpa unggulan pertama dari Jepang, Akane Yamaguchi, di babak empat besar nantinya.

Tentunya, ini bukanlah perjalanan yang mudah bagi Gregoria dan Putri KW untuk bisa mempersembahkan trofi kemenangan di turnamen se-Asia untuk Indonesia.

Tunggal putri lainnya harus melalui babak kualifikasi untuk bisa masuk ke undian utama. Yakni Stephani Widjaya yang berada di Grup B bersama wakil Maladewa dan Filipina.

Selain itu ada juga Komang Ayu C. Dewi yang berada di grup D bersama wakil Malaysia dan Filipina.