Tak Gentar dengan Sinar Wakil Indonesia, 2 Pebulutangkis Filipina Punya Misi Tersembunyi di BAC
Anthony Sinisuka Ginting berusaha memperbaiki perfomanya yang merosot tajam dalam beberapa bulan terakhir saat mentas di ajang Badminton Asia Championships 2022.
Penampilan Anthony Sinisuka Ginting dalam beberapa turnamen terakhir terbilang jeblok. Di turnamen terakhir pada ajang Korea Open 2022, dia bahkan langsung tersingkir di babak 32 besar.
Anthony Ginting saat itu dikalahkan oleh pemain yang sama sekali tidak diunggulkan yaitu Lucas Claerbout dari Prancis. Tak ayal, sorotan hingga kritikan pun santer ditujukan padanya.
“Semua pemain pastinya mau juara di sini (Badminton Asia Championships), apalagi poinnya besar setara Super 1000,” ujar Anthony Ginting dalam Konferensi Pers Kejuaraan Asia 2022 di Hotel Crimson, Manila, Filipina, Minggu (24/04/22), yang dinukil dari rilis PBSI.
“Saya ingin menampilkan permainan terbaik dari pertandingan pertama, kedua dan seterusnya.”
“Saya mau cari momentum untuk bangkit, cari percaya dirinya lagi setelah performa yang kurang bagus di beberapa turnamen terakhir,” katanya.
Baca Selengkapnya: Siap Tempur di Badminton Asia Championships, Anthony Ginting: Misi untuk Bangkit