Profil Tim Piala Thomas dan Uber 2022: Jepang, Punya Kekuatan Paling Komplet

Selasa, 3 Mei 2022 13:20 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
© Reuters/Ed Sykes
Pasangan ganda putri asal Jepang, Chiharu Shida dan Nami Matsuyama merayakan dengan trofi usai memenangkan final ganda putri di All England Open 2022. Foto: Reuters/Ed Sykes Copyright: © Reuters/Ed Sykes
Pasangan ganda putri asal Jepang, Chiharu Shida dan Nami Matsuyama merayakan dengan trofi usai memenangkan final ganda putri di All England Open 2022. Foto: Reuters/Ed Sykes
Skuad dan Sektor Unggulan

Pada gelaran Piala Thomas 2022 ini Jepang dipastikan menurunkan skuad terbaik mereka. Tak begitu berbeda dengan edisi tahun lalu, nama-nama unggulan pun tetap dimasukkan. 

Di sektor tunggal, pebulu tangkis elite peringkat dua dunia, Kento Momota, menjadi ujung timbak. Momota akan ditemani oleh Kanta Tsuneyama, Kenta Nishimoto, dan Kodai Naraoka. 

Sektor tunggal menjadi unggulan utama mereka. Sebab, Jepang memiliki Kento Momota. Sayangnya, gap antara Momota dan tunggal lain di bawahnya cukup jauh. Maka dari itu, poin dari Momota sangat diandalkan. 

Untung saja, Jepang juga sudah berbenah di sektor ganda putra. Pasangan Takuro Hoki/Yugo Kobayasih tengah on fire tahun ini. 

Mereka sudah menggondol gelar Juara Dunia dan Indonesia Masters 2022 di Bali. Hoki/Kobayashi terbukti sanggup menyaingi ganda top dunia lainnya seperti Kevin/Marcus, Lee/Wang, dan Ahsan/Hendra. 

Lalu, bergeser ke sektor putri, tim Jepang menurunkan skuad yang sangat kuat di Piala Uber 2022

Kembalinya pasangan maut Yuki Fukushima/Sayaka Hirota memberikan suntikan kekuatan besar untuk Jepang. Sebelum Hirota cedera, pasangan ini tak tergoyahkan di ranking satu dunia. 

Selain Yuki/Sayaka, Jepang kini juga punya ganda putri muda baru yang tengah naik daun, yakni Chiharu Shida/Namu Matsuyama.

Cukup dengan menurunkan dua ganda putri ini, Jepang bisa dibilang hampir pasti mengunci dua poin skor dari lawannya. 

Sementara di sektor tunggal putri, mereka juga memiliki Akane Yamaguchi yang dikenal tangguh dan bermental juara. Jepang juga menyambut kembali kembalinya Nozomi Okuhara ke dalam skuad mereka. 

Dengan komposisi tim seperti ini, Jepang bisa dibilang adalah yang terkuat di dunia saat ini dan paling berpeluang juara melebihi China sekali pun. 

Sudah barang tentu, babak grup bukan halangan terbesar mereka. Meski ada Indonesia di situ, Jepang diyakini bakal mulus keluar sebagai juara grup dan tembus ke final.