Tradisi Emas Putus di SEA Games 2021, Tugas Berat Sudah Menanti Tim Putra Indonesia

Rabu, 18 Mei 2022 11:15 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT.com
Tim bulutangkis beregu putri Indonesia akan menantang Thailand di final SEA Games 2021, Rabu (18/5/22). Copyright: © Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT.com
Tim bulutangkis beregu putri Indonesia akan menantang Thailand di final SEA Games 2021, Rabu (18/5/22).
Tim Putri Indonesia Jumpa Thailand di Final

Enggan ikut jejak tim putra, kini tim bulutangkis beregu putri Indonesia sukses ke final usai menang 4-1 atas Vietnam pada Selasa (17/5/22) pagi WIB.

Partai final bulutangkis beregu putri SEA Games 2021 akan berlangsung pada Rabu (18/5/22) mulai pukul 13.00 WIB, dan kategori beregu putra mulai pukul 18.00 WIB.

Berlangsung di Bac Giang Provincial Gymnasium, tim putri Indonesia akan menantang juara bertahan Thailand yang baru sukses menang telak 3-0 atas Singapura.

Secara statistik di atas kertas, tim putri Thailand yang hampir membawa kekuatan utamanya,  memang lebih unggul dibanding Indonesia.

Namun, perlu dicatat bahwa peluang menjadi sama kuat ketika di lapangan. Terlebih, Indonesia dipenggawai juara Olimpiade Tokyo 2020, yang diharapkan bisa menjadi motivator bagi rekan-rekannya.

Baca selengkapnya: Jadwal Final Bulutangkis Putri SEA Games 2021: Indonesia vs Thailand, Siapa Berjaya?