Jelang Indonesia Open 2022, Ganda Putri Malaysia Ngaku Ketakutan dengan Penonton Istora

Senin, 13 Juni 2022 19:15 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Indra Citra Sena
© Thestar
Pearly Tan/Thinaah Muralitharan. Copyright: © Thestar
Pearly Tan/Thinaah Muralitharan.
Ngaku Takut

Kendati takut dengan atmosfer penonton Istora, Senayan, Jakarta namun Thinaah Muralitharan mengaku tak mempermasalahkannya.

Malahan, Thinaah Muralitharan bersyukur dengan riuhnya penonton mengingat ia mendapat sambutan hangat dari fan.

"Fans tidak buruk, tentu saja mereka akan berada di belakang pemain mereka," ucapnya.

"Tapi mereka mendukung kami sepanjang minggu di pertandingan kami sebelumnya, dan itu sangat membantu kami. Untuk itu, kami berterima kasih," tambah Thinaah.

Pearly Tan/Thinaah Muralitharan sendiri tampil impresif musim ini. Termasuk saat gelaran Indonesia Masters 2022.

Ganda peringkat 10 dunia tersebut kalah di partai semifinal oleh Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti via straight game 21-23, 21-14, 21-14.

Kendati tersisih oleh Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti namun Pearly Tan/Thinaah Muralitharan masih bisa membayar kegagalannya di Indonesia Open 2022.

Pearly Tan/Thinaah Muralitharan sendiri dijadwalkan menghadapi unggulan keempat Yuki Fukushima/Sayaka Hirota di babak kedua.

Pasangan Malaysia lainnya dalam pertarungan adalah pebulu tangkis independen, Vivian Hoo/Lim Chiew Sien, yang akan menghadapi Jaqueline Lima/Samia Lima dari Brasil di babak pertama.

Mantan pemain internasional Chin Eei Hui/Wong Pei Tty, yang beralih menjadi pelatih sejak pensiun, tetap menjadi satu-satunya pemain Malaysia yang memenangkan mahkota ganda putri Indonesia Open pada tahun 2009.