Pilu, Terkuak Alasan Anak Emas Pelatih Asal Indonesia Walkover dari Malaysia Open 2022

Rabu, 29 Juni 2022 21:49 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Prio Hari Kristanto
© INSTAGRAM/agus_d_santoso
Misi pelatih asal Indonesia, Agus Dwi Santoso, saat menangani sektor tunggal putra di Asosiasi Bulutangkis Thailand (BAT). Copyright: © INSTAGRAM/agus_d_santoso
Misi pelatih asal Indonesia, Agus Dwi Santoso, saat menangani sektor tunggal putra di Asosiasi Bulutangkis Thailand (BAT).
Kembalinya Agus Dwi Santoso Melatih Thailand

Selain fakta bahwa Kantaphon Wangcharoen walkover dari Malaysia Open 2022, ada fakta menarik soal pelantikan sang pelatih, Agus Dwi Santoso.

Perekrutan Agus Dwi Santoso bersama Manepong Jongjit dan Kim Ji-hyun, diresmikan langsung oleh Presiden BAT, Khunying Pattama Leeswadtrakul, pada Jumat (04/02/22) lalu.

Dalam pernyataannya, Khunying Pattama Leeswadtrakul, berharap bahwa ketiga pelatih baru BAT bisa membantu misi Thailand untuk mempersiapkan target jangka pendek dan jangka panjang.

“Saat ini BAT telah bersiap untuk membentuk para atlet Timnas Thailand di beberapa turnamen seperti Sea Games dan Piala Thomas-Uber 2022 pada bulan Mei,” ujar Khunying Pattama.

“Serta Asian Games di bulan September (10-25 September 2022 di Huangzhou China), ”ucap Khunying Pattama Leeswadtrakul.

“Serta tujuan yang tak kalah penting adalah mendapatkan medali bersejarah pada Olimpiade di Paris, Prancis, pada Juli 2024,’ sambungnya.

Baca selengkapnya: Baru Datangkan Pelatih Asal Indonesia, Thailand Sudah Sabet 2 Gelar di German Open 2022