Belum 100 Persen di Malaysia Masters 2022, Apri/Fadia dan Fajar/Rian Masih Recovery

Senin, 4 Juli 2022 17:53 WIB
Penulis: Martini | Editor: Isman Fadil
© PBSI
Pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti Juara Malaysia Open 2022. Foto: PBSI Copyright: © PBSI
Pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti Juara Malaysia Open 2022. Foto: PBSI

FOOTBALL265.COM - Turnamen Malaysia Masters 2022 sudah di depan mata, tapi PBSI meng-klaim persiapan belum seratus persen, karena perlu waktu untuk recovery.

Hanya selang satu hari setelah berakhirnya ajang bulutangkis Malaysia Open 2022, tim Indonesia sudah dihadapkan pada ajang bulutangkis Malaysia Masters 2022.

Turnamen dengan level BWF Super 500 ini dihelat mulai 5-10 Juli di Axiata Arena, Kuala Lumpur. Ajang ini memperebutkan hadiah total 360.000 dolar Amerika Serikat.

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Rionny Mainaky mengungkapkan kondisi anak-anak asuhnya di Kuala Lumpur.

"Di luar pemain yang tampil di babak-babak akhir Malaysia Open, kondisi mereka cukup bagus. Persiapan dengan latihan rutin tetap dilaksanakan, baik itu teknik maupun fisik."

"Di Malaysia fasilitas sangat mendukung, jadi kami cukup terbantu," ungkap Rionny Mainaky via rilis PBSI, Senin (4/7/22) siang.

Namun, pemain yang mencapai babak final Malaysia Open, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Fajar Alfian/M. Rian Ardianto perlu waktu untuk pemulihan.

"Bagi yang masih bermain hingga babak akhir, terutama Apri/Fadia dan Fajar/Rian yang tampil di final, hari ini mereka kami fokuskan untuk recovery dulu," ujarnya.

Tim Indonesia sendiri baru malam nanti mendapat waktu untuk tes lapangan di Axiata Arena. Rionny berharap hasil di Malaysia Masters nanti bisa lebih bagus.

Sementara itu, pertandingan babak 32 besar Malaysia Masters 2022 akan segera dimulai pada Selasa (5/7/22) besok pagi.