Tembus Final Malaysia Masters 2022, Ranking BWF Chico Aura Dwi Berpeluang Melesat Tinggi

Sabtu, 9 Juli 2022 20:29 WIB
Penulis: Akwila Chris Santya Elisandri | Editor: Isman Fadil
© PBSI
Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo di Malaysia Masters 2022, Jumat (08/07/22). Foto: PBSI Copyright: © PBSI
Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo di Malaysia Masters 2022, Jumat (08/07/22). Foto: PBSI

FOOTBALL265.COM – Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo berpotensi mengalami kenaikan peringkat BWF usai berhasil tembus final Malaysia Masters 2022.

Keberhasilan Chico Aura Dwi Wardoyo menembus partai final Malaysia Masters 2022 tampaknya akan membuat para fansnya berbangga hati.

Dilansir dari Twitter Humas Luar Negeri Persatuan Bulu Tangkis Indonesia (PBSI) Bambang Rudyanto, Chico kemungkinan akan naik peringkat ke ranking 35-36 BWF.

Saat ini Chico Aura Dwi Wardoyo menduduki peringkat 45 dunia. Peringkat tersebut merupakan peringkat sebelum ia tampil di Malaysia Masters 2022.

Jika Chico berhasil memenangkan Malaysia Masters 2022 bukan tidak mungkin peringkatnya akan lebih melejit lagi.

Sebagai informasi, Chico berhasil melaju ke babak final Malaysia Masters 2022 setelah mengandaskan wakil China, Lu Guang Zu.

Pada pertandingan tersebut, Chico harus bersusah payah mengalahkan wakil negeri Tirai Bambu itu dalam pertarungan tiga set.

Sempat kalah di gim pertama, Chico kemudian membuktikan dirinya bahwa dirinya layak untuk diperhitungkan dalam perebutan tempat final Malaysia Masters 2022.

Benar saja, pada gim kedua dan ketiga Chico langsung tampil beringas dan memastikan kekalahan untuk Lu Guang Zu.

Pada partai final, Chico sudah ditunggu pebulutangkis tunggal putra asal Hong Kong, Ng Ka Long Angus yang berhasil menyingkirkan wakil India, Prannoy H.S..