Jerih Payah Anthony Ginting Diapresiasi BWF, Disebut Terlepas dari Kutukan
Admin akun penggemar bulutangkis terbesar di dunia, Badminton Talk membeberkan perjuangan berat yang dihadapi Anthony Sinisuka Ginting dan pelatihnya, coach Irwansyah sebelum menjadi juara di Singapore Open 2022.
Diketahui Anthony Ginting baru saja menjuarai ajang Singapore Open 2022, yang juga menjadi gelar pertamanya di ajang BWF World Tour sepanjang awal 2022.
Tunggal putra peringkat keenam dunia itu sukses mengalahkan Kodai Naraoka, yang juga disebut-sebut sebagai calon pewaris tahta Kento Momota.
Anthony Ginting berhasil lewat dua gim langsung dengan skor 23-21 dan 21-17 atas Kodai Naraoka di laga final Singapore Open 2022 yang berlangsung sengit pada Minggu (17/07/22).
Kemenangan Anthony Ginting pun sontak membuat haru para penggemarnya dan juga sejumlah pihak. Pasalnya, Anthony Ginting mengalami penurunan performa di awal musim 2022, karena sempat tersingkir di babak awal atau kalah dari pemain non unggul
Baca selengkapnya: Bikin Terharu, Admin BadmintonTalk Ungkap Perjuangan Berat Anthony Ginting dan Coach Irwansyah