Sedang Ramai, Rival Kevin/Marcus Ini Dirumorkan Cinlok dengan Pebulutangkis China

Sabtu, 23 Juli 2022 20:51 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Prio Hari Kristanto
© Instagram@liuyuchen88888
Sedang ramai di media pencarian internet China tentang dua pemain bulutangkis nasional terlibat cinta lokasi! Copyright: © Instagram@liuyuchen88888
Sedang ramai di media pencarian internet China tentang dua pemain bulutangkis nasional terlibat cinta lokasi!

FOOTBALL265.COM – Sedang ramai di media pencarian internet China tentang dua pemain bulutangkis nasional terlibat cinta lokasi! Lantas, Liu Yu Chen pun terseret di dalamnya.

Dilansir dari laman Sohu, pada Sabtu (23/07/22), media China tersebut secara khusus menulis headline tentang berita ini, “Bocoran! Kisah Cinta Apa yang Dimiliki Pemain China saat ini, Liu Yu Chen, adalah yang Terpopuler!”

Kemudian, pada cover berita, dipajang foto Liu Yu Chen sedang bersama Huang Yaqiong dan salah satu fans berkerudung.

Dapat dipahami bahwa pemain yang populer saat ini di tim nasional bulutangkis China (CBA) tak lain adalah peraih perak Olimpiade Tokyo 2020, Liu Yu Chen.

Rival Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon tersebut tidak hanya tinggi dan tampan, namun juga memiliki keterampilan mengolah shuttlecock dengan baik.

Liu Yu Chen sejak berpasangan dengan Li Junhui sering dijuluki ‘Duo Menara’ dengan tinggi badannya yang menjulang, menjadi pusat perhatian dengan statusnya sebagai ganda utama di tim nasional China.

Hal itu menjadi wajar jika sosoknya hingga saat ini diidolakan banyak gadis. Menurut paparan internet, Liu Yu Chen sedang ramai diberitakan terlibat kisah romantis dengan pebulu tangkis bernisial ‘H.’

Kurang jelas siapa yang dimaksud berinsial, bisa jadi Huang Yaqiong,  Han Yue, ataukah pebulu tangkis putri China lainnya.

Namun jika ditelusur dari beberapa media China lainnya, sosok Huang Yaqiong yang paling santer dirumorkan menjalin asmara dengan Liu Yu Chen.

“Huang Yaqiong, pemain bulutangkis ganda campuran bulutangkis nasional, kemudian (saya) mendengar dari penggemar bahwa pacarnya adalah Liu Yuchen. Apa itu benar???” tulis netizen di media BBS Badminton CN.

Dilansir dari laman 163.com, media China tersebut secara khusus membuat headline berita tersebut, “Media berulang kali mengekspos para pemain bulutangkis nasional terlepas benar atau salah.”