Main Bulutangkis Lawan Kakek-kakek, Tato Legenda Lin Dan Auto Jadi Buah Bibir
Sesuai yang disebutkan dalam headline dalam media China, Sohu, tato Lin Dan memang terasa mencolok saat tanding melawan kakek tersebut.
Bisa dibilang tato adalah ciri khas dari Lin Dan sebagai sosok mantan atlet bulutangkis dengan deretan prestasi dan parasnya yang terkenal rupawan.
Beberapa tato diukir pada tubuhnya, kurang lebih ada lima. Seperti tato Salib Kristen lengan kiri, tato lima bintang di lengan bawah, kemudina ada juga tato sebua teks dari lagu oleh Wands.
Semua lambang tato itu memiliki makna yang mendalam, dan pernah diungkapkan oleh Lin Dan dalam sebuah wawancara.
“Saya memiliki lima tato , pertama tato Salib Kristen di lengan kiri saya, kedua tato lima bintang di lengan bawah untuk setiap acara utama yang dimenangkan.”
“ Adalah lima kali di Kejuaraan Dunia dan lima kali All England Crown," kata Lin Dan dilansir dari laman media India, Femina.
"Lalu kemudian tato ketiga sebuah teks dari lagu oleh Wands yang artinya 'Hingga Akhir Dunia, 'nama panggilan istri saya' FF 'yang berarti Fang Fang dan LD di belakang leher saya (inisial nama saya)," ujar Lin Dan.
Lebih lanjut, legenda bulutangkis China itu mengibaratkan bahwa tato sama seperti anting-anting yang digunakan oleh orang wanita. Analoginya, jika anting akan membuat mereka terlihat cantik, demikian pula dengan tato.
"Saya selalu terpesona dengan tato; mereka seperti anting-anting yang dipakai wanita. Itu membuat mereka terlihat cantik dan tato juga melakukan hal yang sama pada pria. Saya suka mereka," pungkasnya.
Selain tato, gaya fashion Lin Dan hingga rumah tangganya juga menjadi salah satu sorotan utama yang menarik atensi di kalangan pecinta bulutangkis Indonesia.