‘Dekat’ Sejak Junior, Komentar Manis Masa Lalu Siti Fadia dan Pramudya Auto Bikin Salfok

Selasa, 2 Agustus 2022 15:30 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Prio Hari Kristanto
© Humas PBSI
Netizen di twitter merekam interaksi manis saat Pramudya dan Siti Fadia saling mengomentari foto kenangan mereka di podium pengalungan perunggu Kejuaraan Asia Junior 2016. Copyright: © Humas PBSI
Netizen di twitter merekam interaksi manis saat Pramudya dan Siti Fadia saling mengomentari foto kenangan mereka di podium pengalungan perunggu Kejuaraan Asia Junior 2016.
Chat Manis 2016

Netizen di twitter @iniri***** merekam interaksi manis saat Pramudya dan Siti Fadia saling mengomentari foto kenangan mereka di podium pengalungan perunggu Kejuaraan Asia Junior 2016.

Saat itu mereka memiliki partner masing-masing. Pramudya berpasangan dengan Lisa Ayu Kusumawati dan Siti Fadia berpasangan dengan yang lainnya.

Kemudian, Siti Fadia bergurau mengomentari foto, “Mamanya mana?”,  yang malah dibalas Pramudya, ”Kamu lupa sama anak kita?”

Unggahan interaksi pebulu tangkis Indonesia Pramudya dan Siti Fadia itu pun auto bikin baper penggemar bulutangkis seperti di bawah ini.

“Saya bukan shipper, tapi ini saya dukung,” komentar @kento*****

“Ahh gemesss ayok berlayar,” komentar @aude*****

“Agaknya sama naik kapal ini aja,” komentar @pray****

“Prada mau naik kapal ini boleh ga?” komentar @matc****

Beberapa netizen bahkan terpecah haluan antara mendukung kapal Pramudya-Chiharu Shida ataukah Pramudya-Siti Fadia.

© @pramudyaaa13
Pramudya Kusumawardana. Sumber: @pramudyaaa13 Copyright: @pramudyaaa13Komentar Siti Fadia di instagram Pramudya Kusumawardana. Sumber: @pramudyaaa13