Tatap Kejuaraan Dunia 2022, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong Masih Dibayangi Trauma Olimpiade Tokyo

Rabu, 17 Agustus 2022 18:57 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Isman Fadil
© Instagram@popor_sapsiree
Ganda putri asal Thailand Sapsiree Taerattanachai dan Huang Yaqiong. Foto: Instagram@popor_sapsiree Copyright: © Instagram@popor_sapsiree
Ganda putri asal Thailand Sapsiree Taerattanachai dan Huang Yaqiong. Foto: Instagram@popor_sapsiree
Tebar Psywar Gemas

Seperti yang diketahui, Zheng Siwei/Huang Yaqiong beruntun mencetak gelar juara di Badminton Asia Championship 2022 selama enam kali berturut-turut.

Di sisi lain, Dechapol/Sapsiree sepanjang tahun 2022 ini, baru hanya memenangi German Open 2022 (8-13 Maret) dan Singapore Open 2022 (12-17 Juli).

Meski Dechapol/Sapsiree kalah perolehan gelar juara pada 2022, namun comebacknya mereka menjadi juara, turut mengantarkan ganda campuran Thailand itu ke puncak ranking BWF per Selasa (16/07/22).

Ya, ganda campuran asal Thailand itu sukses melengserkan Zheng Siwei/Huang Yaqiong dan kembali merebut takhtanya yang direbut.

Bahkan, Sapsiree menangkap layar laman peramban ranking BWF dan membagikannya pada story Instagram-nya.

© Instagram Story @popor_sapsiree
Sapsiree Taerattanachai senang menggeser Zheng Siwei/Huang Yaqiong di puncak ranking BWF, per Selasa (16/08/22). Copyright: Instagram Story @popor_sapsireeSapsiree Taerattanachai senang menggeser Zheng Siwei/Huang Yaqiong di puncak ranking BWF, per Selasa (16/08/22).

Sapsiree menulis, “Top #1” sembari menyematkan emoticon api.

Kendati saling bersaing, tetapi persaingan itu hanya terjadi di lapangan saja. Di luar lapangan, Zheng Siwei/Huang Yaqiong dan Dechapol/Sapsiree tetaplah bersahabat.

Sebagai informasi, Sapsiree dan Huang Yaqiong yang terlihat sangat akrab ternyata sudah menjalin persahabatan sejak Kejuaraan Asia 2018 lalu.