Thet Htar Thuzar Pamer Koleksi Piala, Netizen: Dih Ayangku Pamer

Sabtu, 20 Agustus 2022 19:45 WIB
Penulis: Triyoga Sandi Pamungkas | Editor: Indra Citra Sena
© Instagram
Pebulutangkis Thet Htar Thuzar bersama dengan koleksi piala yang diraih. Copyright: © Instagram
Pebulutangkis Thet Htar Thuzar bersama dengan koleksi piala yang diraih.
Pamer Koleksi Piala

Baru-baru ini, Thet Htar Thuzar kembali mengunggah sebuah foto yang menunjukkan dirinya tengah berada di depan koleksi piala yang pernah dirinya raih selama menjadi pebulutangkis.

Dalam unggahan tersebut, Thet Htar Thuzar menceritakan pengalaman dirinya yang selalu bangkit ditengah anggapan buruk orang-orang terhadapnya.

“Tidak peduli apa yang orang anggap tentang saya, saya selalu bersinar di penghujung hari. Jadi, banyak orang yang mencoba menjatuhkan saya,” kata Thet Htar Thuzar dalam unggahan di akun Instagram-nya, @_thethtarthuzar_.

“Tapi aku disini. Dan saya selalu menjadi diri saya sendiri dan saya selalu menginginkan itu. Dan saya telah menjadi anggun,” katanya.

“Saya sudah mencoba menangani diri saya sendiri dengan banyak kelas dan itu hanya karena saya tahu seberapa keras saya bekerja. Dan saya tidak akan membiarkan semua itu mempengaruhi saya,” pungkasnya.

Unggahan ini mendapat beragam komentar dari netizen yang mengomentari foto Thet Htar Thuzar bersama dengan koleksi pialanya itu.

“Banyak banget trofinya, Emyu kalah nih” kata @tri***.

“My cinta, I love U sekebonnn” kata @arm***.

“Dih ayangku pamerrr” kata @ad***.

“Masih menunggu medali All England dan Olimpiade-mu… Butuh latihan intens yang lebih banyak” kata @may***.