FOOTBALL265.COM – Berikut link live streaming Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022, Selasa (23/08/22). 8 wakil Indonesia siap tempur, dari Gregoria Mariska hingga Jonatan Christie.
Diketahui, Kejuaraan Dunia Bulutangkis edisi ke-27 berlangsung di Tokyo Metropolitan Gymnasium pada 22-28 Agustus 2022. Jadwal hari ini merupakan lanjutan babak 64 besar dan sebagian 32 besar.
Seperti hari pertama kemarin Senin (22/08/22), pada hari kedua Kejuaraan Dunia Bulutangkis ini, laga akan menggunakan 4 court (lapangan). Seluruh laga bisa disaksikan melalui link live streaming di halaman kedua.
Berdasarkan jadwal Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 yang dirilis BWF, hari ini ada 8 pemain Indonesia yang akan berjuang dalam laga big match mengerikan.
Perjuangan Indonesia hari ini akan dibuka dengan debut Putri Kusuma Wardani yang akan menantang tunggal putri Malaysia, Soniia Cheah. Laga ini menjadi pertemuan perdana kedua pemain.
Perjuangan berikutnya adalah Gregoria Mariska Tunjung yang akan melakoni laga big match melawan unggulan pertama sekaligus juara bertahan, Akane Yamaguchi.
Secara catatan, Gregoria Mariska memang kalah telak 3-8 atas unggulan pertama tuan rumah tersebut. Hanya saja, dalam 2 pertemuan terakhir, selalu dimenangkan Gregoria Mariska.
Jadi rasanya, ini adalah kans besar bagi Gregoria Mariska untuk kembali mempermalukan Akane Yamaguchi, sang juara bertahan. Selain itu, ada big match Jonatan Christie melawan kuda hitam Jerman, Kai Schaefer, di babak 32 besar.
Tentunya Jonatan Christie harus berjuang esktra waspada meski unggul jauh secara ranking. Hal itu lantaran lawannya tersebut baru on fire usai mengalahkan jagoan Thailand, Kanthapon Wangcharoen, di babak pertama.
Ada pula perjuangan Anthony Ginting hingga Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu melawan Chang Tak Ching/Ng Wing Yung yang jadi penghancur raksaksa Zheng Siwei/Huang Yaqiong.
Selengkapnya, untuk jadwal dan link live streaming Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 hari ini, akan tersedia di halaman kedua berikut ini.