Flandy Limpele Terciduk Pantau Duel Sesama Mantan Murid di Kejuaraan Dunia Bulutangkis

Sabtu, 27 Agustus 2022 16:25 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Indra Citra Sena
© Instagram@#flandylimpele
Pelatih bulutangkis, Flandy Limpele. Foto: Instagram@#flandylimpele Copyright: © Instagram@#flandylimpele
Pelatih bulutangkis, Flandy Limpele. Foto: Instagram@#flandylimpele
Terciduk Menyaksikan Mantan Muridnya

Beberapa waktu lalu, Pelatnas PBSI secara resmi menunjuk Flandy Limpele sebagai pelatih sektor ganda campuran Indonesia.

“Pelatnas PBSI resmi mengontrak Flandy Limpele sebagai pelatih sektor ganda campuran. Flandy akan bergabung per bulan April 2022 ini,” tulis PBSI.

Sebelumnya, Flandy Limpele mendapatkan tugas untuk melatih ganda putra India dan berhasil membantu mereka untuk meraih medali di Olimpiade Tokyo 2020.

Tetapi, di tahun yang sama, secara mengejutkan mantan pemain ganda putra Indonesia itu, justru merantau ke Negeri Jiran.

Menariknya, pada pertandingan Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 ini, kedua mantan muridnya Chia/Soh dan Rankireddy/Shetty bertemu di semifinal.

© Instastory@fl_flimpele
Flandy Limpele terciduk pantau duel sesama mantan murid di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022. Foto: Instastory@fl_flimpele Copyright: Instastory@fl_flimpeleFlandy Limpele terciduk pantau duel sesama mantan murid di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022. Foto: Instastory@fl_flimpele

Duel yang terjadi antara sesama murid Flandy Limpele, bahkan berjalan hingga 77 menit setelah melalui babak rubber.

Sementara itu, sebelum pertandingan antara mantan muridnya dimulai, Flandy Limpele terciduk turut menyaksikan duel tersebut.

Melalui cerita Instagram pribadinya, ia mengunggah sebuah foto saat menyaksikan pertemuan Chia/Soh dan Rankireddy/Shetty di partai semifinal.

“Good Luck,” alias “Semoga beruntung,” tulis Flandy Limpele saat mengunggah foto melalui cerita Instagram pribadinya.

Dengan kemenangan Chia/Soh atas Rankireddy/Shetty, maka ganda putra Malaysia itu akan bertemu dengan Ahsan/Hendra di partai final Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022.