Menang Hoki, Ganda Campuran Baru Indonesia Hafiz/Melati Lolos ke 16 Besar Malang IIC 2022

Rabu, 12 Oktober 2022 20:22 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Isman Fadil
© Shi Tang/Getty Images
Mantan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja. Copyright: © Shi Tang/Getty Images
Mantan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja.
Tak Alami Masalah saat Debut di Malang Indonesia International Challenge 2022

Sementara itu, dari sisi teknis permainan Hafiz/Melati juga mengatakan tak banyak mengalami kendala. Keduanya yang pernah memperkuat tim nasional, memang sudah tidak asing satu sama lain.

“Kami main normal saja. Cuma dari lawan banyak mati sendiri, jadi kami poinnya gampang. Kesulitannya paling angin saja,” kata Hafiz, dilansir dari laman PB Djarum.

“Kami sudah sering latihan bareng dulu, jadi paling tinggal komunikasi di lapangan saja,” tambah pasangan anyar Melati Daeva tersebut.

Selanjutnya di babak dua, Hafiz/Melati akan berhadapan dengan pasangan Tan Ming Kang/Serena Kani (Malaysia/Indonesia).

Keduanya tercatat belum pernah saling berhadapan. Untuk itu Hafiz/Melati mengatakan akan menyesuaikan pola permainan mereka dengan kondisi di lapangan nantinya.

“Kami akan jaga kondisi dan kami mencoba main normal dulu saja. Untuk strategi, karena belum pernah ketemu lawannya, jadi kita lihat saja kondisi di lapangannya seperti apa,” ucap Melati.

“Kami mau step by step saja, nggak mau mikir terlalu jauh. Karena semua orang pasti ingin menjadi juara,” tambahnya. 

Sementara itu, Syabda Perkasa Belawa susah payah lolos ke babak 16 besar Malang Indonesia International Challenge 2022.