FOOTBALL265.COM – Meskipun tak seberapa jumlahnya, teriakan dan dukungan khas suporter bulutangkis Indonesia vs Jepang di Kejuaraan Dunia Junior 2022, sampai jadi sorotan BWF.
Sabtu (29/10/22), Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) melalui instagramnya mengabadikan momen riuhnya suporter tim Indonesia vs Jepang di tribun Palacio de Deportes de Santander, Spanyol.
Dari sisi kanan, ada sekumpulan suporter badminton Indonesia yang tak berhenti meneriakkan yel-yel ‘ea ea ea’ disertai tabuhan panci dan kaleng-kaleng biskuit.
Tak hanya itu, pebulu tangkis Indonesia yang sudah tersingkir di babak perempat final BWF World Junior Championship (Eye Level Cup), Zaidan Arrafi Nabawi, menari tradisional mengikuti hentakan yel-yel.
Dengan kaos putih, topi hitam, dan celana hitam, Zaidan Arrafi Nabawi begitu semangat menjadi sorotan BWF dengan aksi energiknya menari di tribun.
Sementara dari sisi tribun kiri, ada suporter tim badminton Jepang yang tak mau kalah menyerukan yel-yel dengan tabuhan alat musik mirip rebana dan balon-balon suporter.
Takjubnya BWF dengan battle supporter pendukung tim bulutangkis Indonesia vs Jepang di Kejuaraan Dunia Junior kategori individu (Eye Level Cup) itu, juga diikuti badminton lovers lainnya.
“Ternyata yg battle gak Cuma atletnya, supporter gak kalah aksi. Seperti tanding siapa podium. Sporter ter ter ter,” komentar @sis*****
“Ngakak bgt Zaidan paling semangat suporteran dari team event,” komentar @feb*****
“Suruh battle suporter, yg bagus dapet hadiah,” komentar @fian*****