BWF World Tour Finals 2022, Panggung Zheng Siwei/Huang Yaqiong Sempurnakan Rekor di Luar Nalar
Sempurnakan rekor di BWF World Tour Finals 2022, Zheng Siwei/Huang Yaqiong sejatinya sempat tertatih-tatih sejak awal 2022 bahkan dibongkar pasang oleh pelatih Asosiasi Bulutangkis China (CBA).
Pembongkaran itu dilakukan tepat di saat mereka mengalami krisis ‘kepercayaan diri’ jelang Olimpiade Paris 2024. Selain itu pembongkaran disebut karena perbedaan usia di antara keduanya.
Pada tahun 2022, Huang Yaqiong saat ini sudah 28 tahun dan Zheng Siwei masih 25 tahun. Saat itu, alhasil, Huang Yaqiong dipasangkan dengan Ou Xuan Yi, dan Zheng Siwei dengan Zhang Shu Xian.
“Pemisahan Zheng Siwei/Huang Yaqiong bukan karena kekuatan mereka saat ini menurun. tetapi untuk proyeksi Olimpiade Paris 2024,” kata Zhang Jun, Kepala Pelatih CBA melansir laman Aiyuke.
“Mereka sekarang dapat bermain selama setengah tahun atau satu tahun, tapi mereka masih harus bermain untuk mempertimbangkan siklus Olimpiade Paris,” imbuh Zhang Jun.
Pasangan baru debut di turnamen bulutangkis Super 300 di German Open 2022 yang berlangsung pada 8-13 Maret 2022 dan Korea Masters 2022.
Ou Xuan Yi/Huang Yaqiong pun cukup apik dengan meraih dua kali runner up, sedangkan Zheng Siwei/Zhang Shu Xian terseok-seok.
Alhasil Zheng Siwei/Huang Yaqiong kembali rujuk di ajang All England 2022 (16-20 Maret) dan Badminton Asia Championship 2022 (26 April-1 Mei).
Sejak rujuk, Zheng Siwei/Huang Yaqiong menjadi pasangan yang semakin perkasa bahkan sulit dikalahkan oleh pebulutangkis manapun.
Puncaknya, mereka berhasil meraih total 10 gelar beruntun di BWF World Tour Finals 2022, yang menandai sempurnanya mereka berpasangan.