In-depth

Para Atlet Bulutangkis Gelar Pernikahan Pada 2022, Kevin Sanjaya OTW Nyusul?

Sabtu, 17 Desember 2022 14:46 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Humas PP PBSI
Pernikahan Shesar Hiren Rhustavito dan Mitha Hardiyanti pada Minggu (07/08/22). Copyright: © Humas PP PBSI
Pernikahan Shesar Hiren Rhustavito dan Mitha Hardiyanti pada Minggu (07/08/22).
Shesar Hiren, Alina Davletova, dan Kim So-yeong

1. Shesar Hiren Rhustavito (Indonesia)

Mendahului Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoesoedibjo, pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito, sudah terlebih dahulu menggelar pernikahan pada tahun 2022.

Pebulutangkis yang disapa Vito ini mempersunting model cantik Mitha Hardiyanto di Sukabumi, pada Minggu (07/08/22) lalu.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by shesar (@shesar94)

Prosesi akad sekaligus resepsi telah dilangsungkan di kawasan Selabintana, Sukabumi, Jawa Barat. Vito dan Mitha pun terlihat sangat serasi dengan adat Minang.

2. Alina Davletova (Rusia)

Alina Davletova, atlet badminton Rusia berparas bidadari itu menikah muda dengan kekasihnya, Alexander Sorokin, pada Jumat (22/07/22).

Dari berbagai unggahan di instagram, Alina Davletova yang menikah di usia 23 tahun tersebut sangat berbahagia dengan keputusannya.

Dia menundang pebulutangkis Rusia lainnya di pernikahan, seperti Olga Morozova, Vladimir Malkov, Ekaterina Malkova, Ivan Sozonov, Anastasiia Shapovalova, dan Rodion Alimov.

Alina Davletova langsung banjir ucapan selamat berbahagia. Entah dari rekan sesama atlet bulutangkis, ataupun para badminton lovers.

3. Kim So-yeong (Korea Selatan)

Pebulutangkis berparas cantik asal Korea Selatan, Kim So-yeong, banjir ucapan selamat saat bagikan momen pernikahannya dengan sang pujaan hati, Jang Sung-ho.

Melansir instagramnya @8.0_7.3 pada Rabu (20/04/22), Kim So-yeong membagikan foto-foto pernikahannya dengan Jang Sung-ho.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by 소영 (@8.0_7.3)


Dari 9 foto yang dibagikan, tampak pebulutangkis berusia 29 tahun itu tampil cantik mengenakan dress pengantin berwarna putih.

Jung Sung-ho juga tampil serasi memakai kemeja dengan setelan jas bermotif kotak abu-abu bak aktor Korea Selatan. Sejoli yang memadu cinta di lapangan bulutangkis itu pun tampil dengan foto-foto manis.