In-depth

Wong Wing Ki Vincent, Pebulutangkis Hong Kong Keturunan Jawa yang Kini Banting Setir Jadi Pelatih

Sabtu, 17 Desember 2022 20:44 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Indra Citra Sena
© Robertus Pudyanto/Getty Images
Pebulutangkis tunggal putra Hong Kong keturunan Jawa, Wong Wing Ki Vincent, kini memulai perjalanan baru sebagai seorang pelatih meskipun belum resmi pensiun. Copyright: © Robertus Pudyanto/Getty Images
Pebulutangkis tunggal putra Hong Kong keturunan Jawa, Wong Wing Ki Vincent, kini memulai perjalanan baru sebagai seorang pelatih meskipun belum resmi pensiun.

FOOTBALL265.COM – Pebulutangkis tunggal putra Hong Kong keturunan Jawa, Wong Wing Ki Vincent, kini memulai perjalanan baru sebagai seorang pelatih meskipun belum resmi pensiun.

Lahir di Hong Kong pada 18 Maret 1990, Wong Wing Ki Vincent lahir dengan nama Wong Shu Ki. Dia berasal dari orang tua keturunan Tionghoa-Indonesia.

Ibu Wong Wing Ki Vincent berasal dari Surabaya, sementara sang ayah berasal dari Sumatera. Mereka pindah ke Hong Kong sebelum Vincent lahir.

Melansir laman South Morning China Post, meski lahir di Hong Kong, Wong Wing Ki Vincent dan keluarganya sering mengunjungi rumah mereka di Pulau Jawa.

Wong Wing Ki Vincent bahkan tampak mahir berbicara menggunakan Bahasa Indonesia dan memiliki teman-teman dekat dari pebulutangkis Indonesia seperti Marcus Fernaldi Gideon.

“Saya sudah terbiasa dengan banyak orang di sini, saya sudah sering bermain di sini,” kata Wong Wing Ki Vincent.

Dari sekelumit kehidupan pribadinya, Wong Wing Ki Vincent pun menempuh karier sebagai pebulutangkis dengan konsentrasi tunggal putra.

Prestasi terbaiknya adalah meraih peringkat 10 besar BWF pada 2017. Sayangnya pada 2018-2020, prestasi Wong Wing Ki Vincent pun merosot tajam.

Wong Wing Ki Vincent sangat kesulitan untuk naik ke podium juara lagi, bahkan di 2021, dia tidak mengikuti sama sekali turnamen bulutangkis.

Barulah pada Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 di Jepang lalu, pebulutangkis Hong Kong itu melakukan comeback meskipun harus tersingkir di babak 32 besar dari kompatriotnya, Ng Ka Long Angus.

Dia belum berencana pensiun, namun terungkap bahwa saat ini menjadi pelatih bulutangkis adalah kegiatan utama Wong Wing Ki Vincent.