FOOTBALL265.COM – Viktor Axelsen bakal menjadi satu-satunya wakil Eropa yang berada di posisi 20 besar prediksi ranking BWF di sektor tunggal putra yang masih didominasi pemain Asia.
Meski BWF telah resmi memperbarui ranking pebulutangkis di seluruh dunia pada Selasa (27/12/22), namun sejumlah akun bulutangkis sudah membuat prediksi ranking untuk pekan depan.
Salah satunya ialah @badmintoneropa, yang sudah memprediksikan ranking BWF untuk pekan depan atau Selasa, 3 Januari 2023 nanti.
Sejumlah perubahan posisi yang cukup signifikan terjadi di hampir semua sektor, terutama di nomor tunggal putra.
Nomor tunggal putra sendiri masih didominasi para pemain dari benua Asia, dan Viktor Axelsen selaku wakil asal Denmark peringkat 1 dunia bakal menjadi satu-satunya pemain Eropa yang menembus posisi 20 besar.
MS 🙆🏻♂️
— Badminton Eropa (@badmintoneropa) December 28, 2022
Axelsen (DEN) will start 2023 with strong lead against the others. Indonesia will have two MS in the Top 4! Another career-high for Naraoka (JPN) as he'll WR7 next week. Antonsen (DEN) will drop to 30th and become European MS5 🥶🥶#BWFRankingPrediction #BadmintonEropa pic.twitter.com/Pm2npE2m6G
Sejatinya ada pemain Eropa lainnya yakni rekan senegara Axelsen, yang tak lain adalah Anders Antonsen yang saat ini duduk di posisi ke-17.
Antonsen berada di peringkat ke-17 usai turun tujuh posisi, karena sempat absen dalam beberapa turnamen lantaran cedera.
Namun pada pekan selanjutnya, posisi Anders Antonsen bakal kembali terjun bebas hingga peringkat ke-30, alias resmi terlempar dari 20 besar.
Maka hanya tersisa Axelsen yang akan menjadi satu-satunya wakil Eropa di 20 besar prediksi ranking BWF pekan depan. Rival terdekatnya ialah Rasmus Gemke (Denmark), Brian Yang (Kanada) dan Toma Junior Popov (Prancis) yang berada di peringkat ke-21, 22 dan 23.
Maka Anders Antonsen harus bangkit demi bisa bersaing dengan para rival asal Asia, dan memperbaiki posisinya yang semula dekat dengan Viktor Axelse di lima besar dalam ranking BWF.