Malaysia Open 2023 Belum Dimulai, Murid Legenda Denmark ini Sudah Kehilangan 'Harta Karun'
Setelah curhatan pebulutangkis Kirsty Gilmour hingga Mark Lamsfuss di instagram story, kemudian diketahui fakta soal alasan koper mereka bisa terpisah jelang Malaysia Open 2023.
Hal itu dilansir dari instagram pebulutangkis tunggal putri Denmark, Mia Blichfeldt. Dikatakan Gilmour belum menerima koper karena banyaknya penundaan dan pembatalan saat perjalanan ke Malaysia.
“Kirsty Gilmour belum menerima barang bawaan karena banyak penundaan dan pembatalan dalam perjalanan ke sini (Malaysia),” tulis Mia Blichfeldt di instagram story-nya.
Memang insiden bisa terjadi di mana saja. Namun sepertinya masalah yang menimpa Mark Lamsfuss maupun Kirsty Gilmour ini sedang dalam penyelesaian terbaik berkat bantuan semua pihak.
Apalagi masing-masing pebulutangkis tersebut diketahui sudah mulai berkonsentrasi untuk persiapan menuju Malaysia Open 2023.
Karena bisa berlaga di Malaysia Open 2023 adalah sebuah kesempatan yang baik untuk memulai musim baru dengan baik jelang kualifikasi Olimpiade 2024.
Pada babak pertama Malaysia Open 2023, Mark Lamfuss di sektor ganda putra dengan Marvin Seidel akan menantang pasangan Belanda, Ruben Jille/Ties Van Der Leq.
Sementara di sektor ganda campuran berpasangan dengan Isabel Lohau, Mark Lamfuss akan menghadapi pebulutangkis asal China, Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping.
Sebuah pekerjaan rumah yang berat bagi Mark Lamsfuss/Isabel Lohau lantaran dalam lima pertemuan sebelumnya dengan Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping, mereka belum pernah meraih kemenangan.
Pada sisi lain, pebulutangkis Skotlandia Kirsty Gilmour di babak pertama Malaysia Open 2023 akan ditantang wakil Thailand, Busanan Ongbamrungphan.