FOOTBALL265.COM – Berpeluang salip rekor legenda Susy Susanti, ratu bulutangkis asal Chinese Taipei, Tai Tzu Ying, sibuk kritik penyelenggara Malaysia Open 2023. Ada apa?
Malaysia Open memang jadi salah satu event badminton tahunan sejak pertama kali digelar pada 1937. Sepanjang penyelenggarananya, beberapa atlet menjadi yang tersukses di ajang ini dan susah tersaingi.
Melansir laman BWF, legenda bulutangkis Negeri Jiran, Lee Chong Wei, menjadi yang tersukses ajang Malaysia Open dengan 12 kali gelar di tangan.
Sementara di sisi pemain putri ada legenda bulutangkis Malaysia, Cecilia Samuel dengan enam gelar juara. Disusul Zhang Ning dengan lima gelar juara hingga Susy Susanti dengan empat gelar juara.
Pada era saat ini, ada ratu bulutangkis asal Chinese Taipei yang sudah mengoleksi empat gelar juara Malaysia Open yakni 2013, 2017, 2018, dan 2019.
Tai Tzu Ying berpeluang untuk merengkuh gelar kelima di Malaysia Open 2023 pada 10-15 Januari mendatang di Axiata Arena.
Jika berhasil kembali ke podium juara, dia berpotensi menyalip rekor Susy Susanti dan menyamai pencapaian legenda bulutangkis China Zhang Ning.
Tentu peluang Tai Tzu Ying sangat terbuka lebar untuk menggenggam juara Malaysia Open 2023 berbekal pencapaiannya di musim lalu yang cukup impresif.
Sayangnya, jelang dimulainya Malaysia Open 2023, Selasa (10/01/23), Tai Tzu Ying dilanda masalah yang membuatnya sampai harus melayangkan kritik ke panitia.
Melansir laman MNews, pada Minggu (08/01/23) siang waktu setempat, Tai Tzu Ying menghadapi masalah ketika tidak ada pemberitahuan saat ada perubahan jadwal latihan jelang Malaysia Open 2023.
抵達賽場才知道訓練時間被更改,打亂選手的行程安排...主辦怎麼會出現這種失誤?🤔#TaiTzuYing #MalaysiaOpen2023
— 鏡新聞mnews (@mnews_tw) January 9, 2023
【戴資穎出戰大馬賽拚第5冠 賽前訓練遇「突發狀況」好傻眼】https://t.co/XfNv3elyoZ pic.twitter.com/9MSuLxkLul