5 Fakta Unik Usai Final Indonesia Masters 2023

Senin, 30 Januari 2023 10:06 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pasangan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin berhasil menjadi juara sektor ganda putra Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Minggu (29/01/23). Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pasangan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin berhasil menjadi juara sektor ganda putra Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Minggu (29/01/23).
Ukir Sejarah All Indonesia Final Tungga Putra

Indonesia Masters 2023 menjadi salah satu turnamen bulutangkis bersejarah bagi tunggal putra Merah Putih, karena terjadi All Indonesia Finals.

Pertemuan antara Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi mengakhiri penantian 15 tahun kembali adanya All Indonesia Finals dari tunggal putra di Istora Senayan.

Sebelumnya, all Indonesian finals di Istora Senayan pada sektor tunggal putra terakhir kali terjadi pada 2008 di ajang Indonesia Open 2008. Kala itu, Sony Dwi Kuncoro dengan Simon Santoso di babak final.

Teruskan Tradisi Juara Ganda Putra

Selain dari tunggal putra, fakta menarik juga hadir di sektor ganda putra. Keberhasilan Leo/Daniel merebut gelar membuat mereka menjaga tradisi juara ganda putra di Indonesia Masters.

Pada edisi sebelumnya, ada Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang keluar sebagai juara di ganda putra Indonesia Masters.

Ada juga beberapa nama lainnya yang menyumbang gelar dari periode 2013 hingga 2020, seperti Kevin/Marcus, Angga Pratama/Rian Agung Saputro, Berry Angriawan/Rian Agung Saputro, hingga Wahyu Nayaka/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Hanya pada 2021 saja, tren positif ganda putra di ajang Indonesia Masters diputus jagoan Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.