Comeback, Tunggal Putri Malaysia Ambil Keuntungan dari Kembalinya Paduka Momota di German Open

Kamis, 9 Maret 2023 12:40 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Subhan Wirawan
© getty images
Kembalinya Kento Momota di German Open 2023 diyakini bisa menjadi dorongan bagi tunggal putri Malaysia Goh Jin Wei untuk mengembalikan performa. Copyright: © getty images
Kembalinya Kento Momota di German Open 2023 diyakini bisa menjadi dorongan bagi tunggal putri Malaysia Goh Jin Wei untuk mengembalikan performa.

FOOTBALL265.COM – Kembalinya Kento Momota di German Open 2023 diyakini bisa menjadi dorongan bagi tunggal putri Malaysia Goh Jin Wei untuk mengembalikan performa.

German Open 2023 yang diselenggarakan di Westenergie Sporthalle, Mulheim, pada 7 hingga 12 Maret 2023 turut menyajikan momen menarik.

Tunggal putra Jepang, Kento Momota yang sempat mengalami penurunan dalam beberapa pertandingan terakhir akhir mampu menunjukkan performa terbaiknya.

Di German Open 2023, Momota sukses menekuk wakil China, Shi Yuqi lewat straight game dengan poin akhir 21-16 dan 21-15.

Berkat kemenangan itu, Kento Momota secara tidak langsung turut memberikan motivasi bagi Goh Jin Wei agar bisa mencapai level terbaiknya usai mengalami cedera.

Sebagai mantan tunggal putra nomor satu dunia, Momota sempat tampil begitu dominan dan menjadi lawan tangguh yang sulit dikalahkan.

Hanya saja, tunggal putra asal Jepang itu mulai kesulitan untuk bangkit usai mengalami kecelakaan mobil di Malaysia, 2020 lalu.

Dia sempat berjuang mengembalikan performa dalam satu tahun terakhir, tetapi langkahnya masih tak kunjung berjalan lancar.

Pada German Open 2023, Momota masih berusaha menunjukkan bahwa dia secara perlahan kembali ke jalur kemenangan dengan menyingkirkan unggulan kedelapan dari China.

Oleh karena itu, perjuangan keras Kento Momota untuk kembali ke jalur kemenangan telah memberi dorongan kepada Goh Jin Wei agar bisa tampil serupa di German Open 2023.