Ganda Campuran China Juara German Open dan Top 10 Dunia, Legenda Bulutangkis Sindir PBSI
Saat melihat pasangan racikan anyar asal China, Feng Yanzhe/Huang Dongping menjuarai German Open 2023, Debby Susanto langsung menyindir PBSI.
"Di saat di sini masih sibuk cari pelatih, di sana sibuk sama gelar juara," tulis Debby Susanto melalui akun Twitter pribadinya, dengan menambahkan emoji tutup mulut.
Disaat disini masih sibuk cari pelatih, disana sibuk sama gelar juara 🤭 pic.twitter.com/camSKGtPdz
— Debby.susanto (@Debbysusanto89) March 12, 2023
Ungkapan telak Debby Susanto mendapat dukungan dari Badminton Lovers (BL) yang juga resah menanti, kapan PBSI menunjuk pelatih ganda campuran.
"Harusnya ini termasuk kategori masukan penting buat PBSI, sehingga ditindaklanjuti dengan langkah-langkah signifikan di Pelatnas. Yang ngetwit mantan atlet pelatnas lho," balas akun @adi_prie.
"Wkwkw di-ulti langsung sama mantan juara All England loh. Green nggak malu?" ungkap akun @teampramel, menyebut PBSI dengan sebutan Green.
"Nunggu Ci Debby terjun langsung sepertinya," timpal akun @khabm_23.
"Tenang Ci, ada Kabid Binpres yang bisa pegang semua sektor," komentar sarkas dari akun Twitter @OtorusYadi.
Diketahui, saat ini jabatan Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI dipegang oleh Rionny Mainaky. Ia yang menjadi pelatih sementara bagi sektor yang belum mendapatkan pelatih kepala.