Faktor Non-teknis Jadi Kekhawatiran Terbesar Gregoria Mariska di All England 2023

Gregoria Mariska Tunjung sebelumnya sempat mengatakan bahwa persiapannya sudah bagus jelang laga perdana di All England 2023.
“Saya merasa tidak ada perubahan yang signifikan dari All England sebelumnya. Kondisi lapangannya kurang lebih sama,” ujar Gregoria Mariska Tunjung.
Nasib nahas sebelumnya menimpa pebulu tangkis yang akrab dipanggil Jorji di All England 2022 sebelumnya.
Pasalnya, Gregoria Mariska sudah tersingkir di babak pertama All England 2023 setelah ditumbangkan oleh wakil asal Korea Selatan, An Se-young, dengan skor 16-21 dan 4-21.
Meskipun persipan Wanita berusia 23 tahun tersebut sudah matang, setidaknya ada satu kekhawatiran terbesar Gregoria Mariska, yaitu cuaca.
“Yang berbeda mungkin cuaca sekarang lebih dingin jadi harus benar-benar maksimal pemanasannya," sambung Gregoria Mariska.
“Persiapan sudah cukup bagus untuk menjalani laga babak pertama. Semoga semua yang diinginkan bisa dikeluarkan dan semoga bisa menang.”
Mengingat perbedaan iklim di Inggris dan Indonesia, Gregoria Mariska kiranya bakal perlu pemanasan yang lebih cukup lama.
Hal ini tidak lepas dari kondisi cuaca di Inggris yang lebih dingin dibandingkan Indonesia dan beberapa negara Eropa lainnya.
Sekadar informasi, Gregoria Mariska Tunjung nantinya akan diadang wakil Denmark, Line Højmark Kjaersfeldt, yang kiranya Jorji bakal berjuang mati-matian untuk bisa lolos dari babak pertama All England 2023.
Sumber: PBSI