FOOTBALL265.COM - Gregoria Mariska memenangkan laga pertama di All England 2023 sektor ganda putri pada Selasa (14/03/23) dengan melucuti Line Kjaersfeld 21-15, 21-12, dan 22-20.
Meski sempat kesulitan terutama di game pertama dan kedua, namun pebulutangkis asal Indonesia tersebut tetap bisa mengungguli lawan berpaspor Denmark-nya tersebut yang lebih rendah tujuh tangga dalam hal peringkat dunia tersebut.
Dengan ini Gregoria berhak untuk melaju ke babak berikutnya dimana ia bakal menghadapi wakil Thailand yakni Lalinrat Chaiwan.
Dara yang akrab disapa Grego itu patut waspada karena Chaiwan bukan lawan sembarangan.
Di Arena Birmingham, tempat All England 2023 digelar, Chaiwan sudah memulangkan kompatriotnya yaitu Ratchanok Intanon yang merupakan unggulan kedelapan tunggal putri via dua set langsung.
Jalannya Pertandingan
Sejumlah pengambilan keputusan yang kurang tepat sekaligus permainan penuh percaya diri dari Line Kjaersfeldt membuat Gregoria Mariska harus kehilangan set pertama.
Sejak awal sepertinya atlet 23 tahun kebanggaan Indonesia tersebut sudah ditekan ketika lawannya memenangkan challenge untuk mendapatkan poin pertama.
Grego sempat tampak bisa mengendalikan situasi pasca challenge tersebut namun ia hanya bisa memimpin sampai poin ketiga dan setelahnya Kjaersfeldt meneruskan dominasinya hingga game pembuka berakhir.
Sebenarnya saling berbalas angka terlihat cukup sengit namun Grego hanya kesulitan untuk bisa membalikkan momentum. Saat interval tiba, pebulutangkis nomor 14 dunia tersebut tertinggal tipis 10-9.
Empat poin beruntun kemudian membawa Line Kjaersfeldt unggul lima angka saat memasuki game point. Pukulan yang keluar dari Gregoria Mariska kemudian membuat skor 21-15 menjadi hasil game pertama.