5 Pebulutangkis dengan Rekor Pukulan Smash Tercepat di Dunia, Ada Pemain Indonesia!

Kamis, 16 Maret 2023 21:22 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor: Isman Fadil
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Anthony Ginting vs Viktor Axelsen Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Anthony Ginting vs Viktor Axelsen
Viktor Axelsen

Tunggal putra nomor satu dunia saat ini, Viktor Axelsen, terkenal karena kemampuan permainan bulutangkisnya yang luar biasa. 

Didukung dengan perawakan fisiknya yang tinggi, teknik pukulan smash adalah salah satu senjata utamanya untuk melumpuhkan lawan.

Tak heran, Axelsen kerap melepaskan smash-smash dahsyat ketika berlaga. Pada Jepang Open 2015, ia menorehkan pukulan smash dengan kecepatan 404 km/jam.

Jan O Jorgensen

Denmark benar-benar wajah Eropa terbaik dalam jagat bulutangkis internasional. Negara itu melahirkan banyak pebulutangkis hebat. 

Selain Viktor Axelsen, ada juga Jan O Jorgensen yang juga kerap menciptakan pukulan smash sangat kuat.

Jorgensen pernah melakukan pukulan keras dengan kecepatan 407 km/jam. Smash itu terjadi di babak semifinal Malaysia Open 2016.