FOOTBALL265.COM – Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto masih dihantui kekalahan jelang hadapi Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi di perempat final Orleans Masters 2023.
Lanny/Ribka dan Ana/Tiwi berhasil mengamankan tempat di perempat final Orleans Masters 2023 setelah tampil mengesankan di babak 16 besar.
Ana/Tiwi yang berstatus sebagai unggulan pertama berhasil melaju ke babak berikutnya usai mengalahkan pasangan ‘gado-gado’ Malena Norrman/Lia Salehar.
Pertandingan melawan wakil Skotlandia/Slovenia itu berakhir dengan skor 21-8 dan 21-10 dan berlangsung singkat selama 26 menit.
Kemenangan itu membuat Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi harus menghadapi Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto di perempat final Orleans Masters 2023.
Sementara itu, Lanny/Ribka berhasil mengalahkan pasangan tuan rumah, Margot Lambert/Anne Tran dengan susah payah.
Pasalnya, ganda putri Indonesia yang berada di urutan 42 dunia itu baru bisa menang secara rubber set dengan skor 21-19, 14-21, dan 21-19.
Kendati demikian, hasil tersebut telah membuktikan bahwa Indonesia memiliki sejumlah ganda putri yang bisa diandalkan.
Selanjutnya Lanny/Ribka sudah ditunggu rekannya sesama wakil Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi yang lebih dulu lolos ke babak 8 besar pada Jumat (07/04/23).
Jelang pertandingan babak perempat final Orleans Masters 2023, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto ternyata masih dihantui kekalahan atas Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.