Jadi Ganda Campuran No 1, Rehan/Lisa Gaspol Kejar Mimpi ke Olimpiade 2024

Selasa, 11 April 2023 14:45 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Isman Fadil
© PBSI
Pasangan ganda campuran Indonesia Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati siap gaspol demi Olimpiade 2024. (Foto: PBSI) Copyright: © PBSI
Pasangan ganda campuran Indonesia Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati siap gaspol demi Olimpiade 2024. (Foto: PBSI)
Rehan/Lisa Siap Tatap Kualifikasi Olimpiade 2024

Melansir dari Djarum Badminton, perjuangan selama hampir selama satu bulan sejak pertengahan Maret 2023 di Tur Eropa, dinilai bakal menjadi bekal penting.

Terutama untuk menjalani kualifikasi Olimpiade Paris 2024, yang berlangsung selama satu tahun penuh.

Yakni mulai dari 1 Mei 2023 hingga berakhir pada 20 April 2024 alias di tahun depan.

Kemudian poin peringkat dari turnamen akan dihitung untuk menentukan kuota maksimal pemain yang bisa didapat setiap negara untuk setiap nomor.

Maka jika Rehan/Lisa mampu tampil gemilang selama periode kualifikasi, ReLis bisa saja mewujudkan impiannya untuk debut di pesta olahraga terbesar di dunia itu.

Sekadar informasi, cabor bulutangkis sendiri akan berlangsung pada 27 Juli sampai 5 Agustus 2024 di Porte de La Chapelle Arena, Prancis.

Nantinya, babak penyisihan grup bakal dimulai hingga 31 Juli tahun depan, lalu dilanjutkan dengan ase gugur pada 1-5 Agustus 2024.

Sebelumnya Indonesia belum lama ini berhasil menggondol gelar juara yang diraih oleh Greysia Polii/Apriyani Rahayu di nomor tunggal putri.

Hasil ini membuat Greysia/Apriyani menjadi ganda putri pertama Indonesia yang berhasil meraih medali emasi.

Maka gelar tersebut juga membuat Indonesia resmi sudah memiliki semua medali emas di nomor tunggal putra dan putri, ganda putra dan putri serta ganda campuran di Olimpiade.