Menakar Calon Ganda Campuran Indonesia di Piala Sudirman 2023, Siapa Lebih Layak?
Pasangan Praveen Jordan/Nelati Daeva Oktavianti boleh dikatakan sebagai ganda campuran paling senior di Indonesja. Saat ini mereka di bawah naungan PB Djarum.
Praveen sempat cedera dan harus operasi, ia memilih vakum dari dunia bulutangkis selama beberala waktu, sehingga kini ia belum kembali ke performa terbaiknya.
Salah satu pencapaian terbaik Praveen/Melati usai comeback di tahun ini, yakni meraih titel runner up Spain Masters 2023.
Namun, Praveen/Melati memiliki keunggulan dari pemain lainnya, yaitu pengalaman main di Piala Sudirman. Besar kemungkinan jika Honey Couple yang akan dikirim ke China.
2. Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja
Sama seperti Praveen/Melati, pasangan Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja juga merupakan pasangan binaan PB Djarum. Jika melihat catatan prestasi beberapa waktu terakhir, Dejan/Gloria lebih unggul.
Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja menjuarai Indonesia International Challenge 2022 dan Indonesia International Series 2022, serta Denmark Masters 2022.
Di level BWF World Tour, Dejan/Gloria juga menjuarai Vietnam Open 2022 Super 100. Dengan modal ini, rasanya cukup bagi Dejan/Gloria untuk main di Sudirman.
3. Adnan Maulana/Nita Violina Marwah
Pasangan Adnan Maulana/Nita Violina Marwah adalah binaan Pelatnas. Namun secara ranking, mereka memang berada di bawah Praveen/Melati dan Dejan/Gloria.
Pencapaian terbaik Adnan/Nita di tahun 2023 adalah menjadi runner up Iran Fajr International dan Thailand International Challenge 2023. Untuk level Super Series, mereka lolos ke semifinal Orleans Masters 2023.
Namun, pasangan ini memiliki keunggulan, karena Nita Violina Marwah tak hanya bisa bermain di ganda campuran, tetapi ia juga cukup lama bermain di sektor ganda putri.
Kemampuan ini sangat diperlukan dalam turnamen beregu seperti Piala Sudirman.