Ganas Bungkam Unggulan China di BAC 2023, Dejan/Gloria Ukir Catatan Menakjubkan
Sebelum bertemu di Badminton Asia Championships 2023 (BAC), Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja pernah berjumpa dengan Feng Yanzhe/Huang Dongping di Thailand Masters 2023.
Saat itu di perjumpaan perdana, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle harus mengakui keunggulan wakil China tersebut.
Jadi bisa dibilang bahwa kemenangan di Badminton Asia Championships 2023 menjadi ajang revans sempurna bagi Dejan/Gloria atas Feng Yanzhe/Huang Dongping.
Catatan emas berikutnya, Dejan/Gloria menjadi pebulutangkis kedua yang sukses menghentikan ganasnya Feng Yanzhe/Huang Dongping di musim 2023.
Karena sepanjang turnamen bulutangkis musim 2023, Feng Yanzhe/Huang Dongping telah mengganas meraih tiga gelar juara dari total lima BWF World Tour yang sudah diikuti.
Sementara Dejan/Gloria adalah pasangan kedua setelah wakil Chinese Taipei, Ye Hong Wei/Lee Chia Hsin yang menghentikan laju agresif Feng Yanzhe/Huang Dongping musim ini.
Catatan emas berikutnya, kemenangan dari Feng Yanzhe/Huang Dongping, membuat Dejan/Gloria masuk daftar pasangan non-unggulan yang sukses menumbangkan unggulan di babak pertama BAC 2023.
Selain mereka, ada Chen Tang Jie/Toh Ee Wei yang juga menumbangkan unggulan ketujuh Kim Won-ho/Jeong Na-eun, hingga Hiroki Midorikawa/Natsu Saito yang menekuk unggulan pertama Dechapol/Sapsiree.
Selanjutnya di babak 16 besar Badminton Asia Championships 2023 (BAC), Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja akan berjumpa wakil Thailand, Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran.
Wakil Thailand ke 16 besar BAC 2023 usai menekuk Yang Po-Hsuan/Hu Ling Fang (Chinese Taipei). Babak 16 besar BAC 2023 berlangsung pada Kamis (27/4/23).
Sumber: BWF, Tournament Software