Link Live Streaming Badminton Asia Championships (BAC 2023) Hari Ini

Jumat, 28 April 2023 13:00 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Prio Hari Kristanto
© Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT.com
Link live streaming Badminton Asia Championships 2023 babak delapan besar hari ini, Jumat (28/04/23) dapat diakses melalui artikel ini. Foto: badmintonasia.org Copyright: © Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT.com
Link live streaming Badminton Asia Championships 2023 babak delapan besar hari ini, Jumat (28/04/23) dapat diakses melalui artikel ini. Foto: badmintonasia.org

FOOTBALL265.COM – Link live streaming Badminton Asia Championships 2023 babak delapan besar hari ini, Jumat (28/04/23) dapat diakses melalui artikel ini.

Badminton Asia Championships 2023 telah memasuki babak delapan besar dan akan menghadirkan pertandingan yang menegangkan.

Salah satu laga menarik di babak delapan besar Badminton Asia Championships 2023 adalah pertandingan yang akan dimainkan oleh Praveen Jordan/Melati Daeva.

Praveen Jordan/Melati Daeva bakal menghadapi unggulan pertama asal China, Zheng Siwei/Huang Yaqiong.

Pasalnya, pertandingan di Badminton Asia Championships 2023 ini akan menjadi pertemuan ke-12 antara Praveen Jordan/Melati Daeva melawan Zheng Siwei/Huang Yaqiong.

Saat ini, Zheng/Huang unggul cukup jauh dari Praveen/Melati karena berhasil memenangkan 9 laga dari total 11 pertemuan.

Kemenangan terakhir Praveen/Melati atas Zheng/Huang terjadi di French Open 2019 lalu dengan poin 22-24, 21-16, 21-12.

Sementara pada pertemuan terakhir Yang terjadi di Badminton Asia Championships 2022 lalu, Praveen/Melati memutuskan untuk mundur karena cedera.

Di sektor lain, Gregoria Mariska juga akan melakoni pertandingan yang cukup berat karena harus menghadapi unggulan ketiga, Chen Yufei.

Kendati demikian, Gregoria Mariska mengungkapkan bahwa target di Badminton Asia Championships 2023 telah tercapai.