Jenguk Sang ‘Mantan’, Keharuan Apriyani Rahayu Lihat Putri Cantik Greysia Polii
Usut punya usut, Apriyani Rahayu datang menjenguk Greysia Polii di rumah sakit tidak hanya sendiri. Pelatih ganda putri PBSI, Eng Hian, juga ikut menyambangi Greysia Polii yang baru melahiran anak pertama.
Eng Hian yang berjasa mengantarkan Greysia Polii/Apriyani Rahayu meraih emas Olimpiade Tokyo 2020 itu juga sangat semringah ketika melihat mantan muridnya sudah berstatus sebagai ibu.
Greysia Polii yang baru tiga hari lahiran bahkan sangat antusias dan rela berfoto bareng dengan bayinya, Eng Hian, serta Apriyani Rahayu.
Sungguh kebahagiaan yang tiada terkira, hingga Apriyani Rahayu menuliskan sebuah keharuannya melihat kehadiran baby Sia di tengah-tengah mereka.
“Biasanya bertiga aja fotonya sekarang udah sama baby Sia. Kakak Hebat,” tulis Apriyani Rahayu sembari menandai instagram Greysia Polii dan Eng Hian.
Apriyani Rahayu menjenguk Greysia Polii juga setelah dia merayakan hari spesial ulang tahunnya yang ke-24 pada Sabtu (29/4/23).
Hal ini menandai semakin dewasa usia Apriyani Rahayu yang sebanding dengan semakin besar pula tanggung jawabnya.
Soal kariernya, di usia yang sejatinya masih sangat muda, Apriyani Rahayu saat ini menanggung beban sebagai ganda putri paling senior di PBSI usai Greysia Polii pensiun.
Dia bersama Siti Fadia Silva Ramadhanti yang baru dipasangkan musim lalu, sudah jadi tumpuan Indonesia di berbagai turnamen bulutangkis.
Terdekat Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti akan jadi bagian dari skuat Indonesia di kejuaraan bulutangkis beregu campuran Piala Sudirman 2023. Ajang berlangsung pada 14-21 Mei 2023.
Sumber: Instagram Story @r.apriyanig