Keok dari Thailand, 3 Negara Kuat Calon Lawan Indonesia di Perempat Final Piala Sudirman

Kamis, 18 Mei 2023 18:24 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Indra Citra Sena
© PBSI
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di Piala Sudirman 2023. (Foto: PBSI) Copyright: © PBSI
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di Piala Sudirman 2023. (Foto: PBSI)
Lawan Tangguh Menanti Indonesia

Dari seluruh penampilan di semua sektor, China hanya mengalami satu set kekalahan yakni di sektor ganda putra.

Kekalahan itu dialami oleh pasangan Liang Weikeng/Wang Chang kalah di set pertama saat melakoni pertandingan melawan wakil Singapura.

Kendati demikian, meski hanya mengalami kekalahan di satu set, China pada akhirnya tetap berhasil menyapu seluruh laga dengan kemenangan.

Ini menunjukkan jika China adalah salah satu lawan paling tangguh yang berpotensi akan dihadapi oleh Indonesia.

Kemudian, Korea Selatan juga bisa menjadi lawan yang patut diwaspadai oleh Indonesia meski pada beberapa pertandingan mereka sempat mengalami kekalahan.

Diketahui bahwa dari 15 pertandingan yang dimainkan oleh Korea Selatan, mereka sukses mengamankan 13 kemenangan.

Sedangkan dalam beberapa laga, mereka harus melewati babak rubber untuk mengamankan kemenangan.

Kendati demikian, perjuangan dan tekad besar dari wakil Korea Selatan bisa menjadi ancaman nyata bagi Indonesia di perempat final Piala Sudirman 2023.

Sumber: BWF