Tantang China di Piala Sudirman 2023, Herry IP Beri Bocoran Skuat Indonesia

Selain Herry IP yang memberikan bocoran langsung ganda putra yang akan turun melawan China di Piala Sudirman 2023, pelatih tunggal putra yakni Irwansyah turut buka suara.
Irwansyah menyebut akan menurunkan tunggal putra terbaik namun tidak gamblang menyebutkan siapa pemain yang akan turun menghadapi China.
“Kami akan menurunkan kekuatan pemain terbaik. Entah siapa pun lawan yang diturunkan, entah Shi Yu Qi atau Li Shi Feng, kami siap,” kata Irwansyah.
Ya, tunggal putra sendiri memiliki dua opsi yakni Anthony Ginting dan Jonatan Christe serta memiliki kans besar untuk mencuri poin melawan China.
Besar kemungkinan, Anthony Ginting yang akan diturunkan. Pasalnya, Jonatan Christie telah turun dalam dua laga beruntun yakni melawan Jerman dan Thailand.
Tak hanya itu, Anthony Ginting juga menunjukkan penampilan yang menjanjikan di partai pembuka usai menaklukkan wakil andalan Kanada, Brian Yang dengan skor 21-17, 21-16.
Selain itu, Ginting juga memiliki catatan positif di turnamen sebelumnya yakni meraih medali emas Badminton Asia Championships 2023.
Di sisi lain, manajer tim bulutangkis Indonesia yakni Armand Darmadji optimis, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dkk bisa memetik kemenangan meski China jauh lebih diunggulkan.
“Kita dalam posisi underdog. Kita malah bisa tampil tanpa beban. Dari awal, siapa pun lawan yang akan dihadapi, kita selalu siap,” kata Armand Darmadji.
“Di perempatfinal lawan China, kita akan turunkan kekuatan pemain terbaik yang kita miliki,” pungkasnya.
Sumber: PBSI