FOOTBALL265.COM – Usai memecat Indra Wijaya pada tahun lalu, kini Lee Zii Jia resmi mengumumkan telah menunjuk pelatih baru, Wong Tat Meng disela-sela turnamen Malaysia Masters 2023.
Kabar ini diumumkan langsung oleh Tim Lee Zii Jia di akun Twitter resminya pada Selasa (23/5/23) sore WIB.
Dalam pernyataan tersebut, tunggal putra nomor 1 Malaysia itu menunjuk Wong Tat Meng selaku legenda bulutangkis Negeri Jiran sebagai Coaching Director atau Direktur Kepelatihan yang baru.
“Dengan senang hati kami mengumumkan ditunjuknya Mr Wong Tat Meng sebagai Coaching Director yang baru untuk Team LZJ,” cuit @TeamLZJ.
It is with great pleasure that we announce the appointment of Mr. Wong Tat Meng as the new Coaching Director for Team LZJ. pic.twitter.com/lyWpEJZR7M
— Team LZJ (@TeamLZJ) May 23, 2023
Lebih lanjutnya dipilihnya Tat Meng karena mantan pemain top itu dianggap memiliki kriteria yang diinginkan oleh Zii Jia, yang diumumkan di sela-sela ajang Malaysia Masters 2023.
Yakni merupakan pelatih berpengalaman dan pernah menaungi timnas Malaysia, Indonesia, Skotlandia, Korea Selatan dan terbaru sempat menjadi juru taktik untuk bulutangkis Hong Kong.
Nantinya Tat Meng akan bekerja bersama Zii Jia setelah proses relokasinya dari Hong Kong ke Malaysia diselesaikan.
Selain itu, pelatih pengganti Indra Wiajaya tersebut akan mengemban misi penting, salah satunya mengantarkan Lee Zii Jia tampil di Olimpiade Paris 2024.
“Tugas untuk Tat Meng adalah menyesuaikan program yang akan membantu Zii Jia mencapai performa yang konsisten, memperbaiki peringkatnya dan lolos ke Olimpiade 2024,” tambah cuitan tersebut.
Wong Tat Meng sendiri dipercaya bisa membantu Lee Zii Jia memperbaiki performanya setelah berpisah dari Indra Wijaya pada November 2022 lalu.