Profil Rexy Mainaky: Legendaris bagi Indonesia, Bawa Senyuman untuk Malaysia

Bukan hanya itu. Ricky/Rexy juga memantapkan namanya di daftar pebulutangkis papan atas Benua Kuning dengan meraih medali di SEA Games dan Asian Games.
Setelah berpisah dari Ricky Subagja dan menyudahi karier sebagai pemain, Rexy Mainaky tidak pernah meninggalkan dunia bulutangkis.
Ia sempat bergabung ke Pelatnas dan menelurkan sejumlah pemain hebat seperti Simon Santoso dan Sonny Dwi Kuncoro.
Namun setelah itu, ia ternyata memilih berkarier di luar negeri. Bersama bulutangkis Malaysia, Rexy Mainaky sempat membawa Koo Kien Keat/Tan Boon Heong juara Asian Games 2006.
Di Inggris, ia dikenal sebagai pelatih yang membesut Nathan Robertson/Gael Emms memenangkan medali perak di Olimpiade 2004.
Selain Malaysia dan Inggris, Rexy Mainaky sempat mengembara ke Filipina sebelum kembali ke Tanah Air dan mengabdi untuk PBSI.
Thailand juga pernah menjadi pelabuhan karier legenda bulutangkis asal Maluku ini saat menjadi pelatih.
Bahkan, ia berhasil membawa tim putri Thailand mengukir sejarah dengan tampil di final Piala Uber untuk pertama kalinya sepanjang sejarah pada 2018.
Kini, Rexy Mainaky kembali ke Malaysia dan bekerja sebagai kepala pelatih sektor ganda. Meski saat ini berkarier di negeri orang, ia masih akan diingat sebagai legenda di Indonesia.
Kembalinya ia ke Malaysia pun membuat bulutangkis Negeri Jiran tersenyum.
Setelah Koo Kien Keat/Tan Boon Heong, sekarang mereka memiliki Aaron Chia/Soh Wooi Yik, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, dan Goh Sze Fei/Nur Izzuddin.
Sumber: bwfbadminton.com