Melejitnya Ranking BWF Leo/Daniel: Si Kuda Hitam Ancaman Para Raja Ganda Putra

Kamis, 1 Juni 2023 19:15 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Indra Citra Sena
© PBSI
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin mampu menjadi kuda hitam dan ancaman para raja ganda putra di papan atas ranking BWF. (Foto: PBSI) Copyright: © PBSI
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin mampu menjadi kuda hitam dan ancaman para raja ganda putra di papan atas ranking BWF. (Foto: PBSI)
Jadi Ancaman di Ranking Ganda Putra

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin makin menunjukkan eksistensinya karena untuk pertama kali menembus posisi 20 besar pada 1 September 2022.

Penampilannya yang impresif di akhir 2022 dan awal 2023, membuat peringkatnya terus melonjak naik di ranking BWF.

Awalnya, Leo/Daniel konsisten di posisi ke-11 dalam ranking BWF pada Maret 2023. Namun ia akhirnya mencetak sejarah karena untuk pertama kalinya menembus top 10 besar.

Saat itu untuk pertama kalinya Leo/Daniel menembus posisi 10 besar dengan meraih 61.190 poin pada 18 April 2023 kemarin.

Namun posisinya tak bertahan lama, dan kembali turun ke peringkat 11. Akan tetapi berkat semangatnya yang membara, Leo/Daniel kembali mencetak sejarah.

Yakni menduduki peringkat kesembilan pada pekan ke-21 pada 23 Mei 2023 kemarin, menjadi peringkat tertinggi dalam sejarah karier profesional The Babies.

Kini pada update ranking BWF pekan ke-22, Selasa (30/5/23), Leo/Daniel berhasil mempertahankan rankingnya, dan nyaris menyalip seniornya sendiri, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang turun ke peringkat kedelapan.

Tak hanya menjadi ancaman di ranking BWF, Leo/Daniel juga menjadi ganda putra paling diwaspadai pada peringkat BWF World Tour Finals 2023.

Pasalnya, kesuksesannya menjadi semifinalis di Malaysia Masters 2023, membuat Leo/Daniel mengkudeta posisi pertama di ranking Race to Finals 2023.

Leo/Daniel berhasil mengungguli dua rekan senegaranya yakni Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang sejak awal tahun menduduki peringkat pertama, lalu ada Bagas/Fikri yang tertahan di posisi ketiga.

Selain itu, Leo/Daniel juga mengungguli para ganda putra unggulan dari negara lain seperti Liang Wei Keng/Wang Chang, Aaron Chia/Soh Wooi Yik dan lainnya.

Maka tak heran jika Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin menjadi salah satu pasangan yang paling mengerikan, karena mampu mengejar para raja ganda putra di papan atas ranking BWF.