In-depth

Rajai Indonesia Open, 3 Tunggal Tanah Air Ini Pernah Runtuhkan Kejayaan Viktor Axelsen

Minggu, 18 Juni 2023 23:30 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© PBSI
Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting menyusul rekan satu negara, Jonatan Christie lolos ke babak perempatfinal turnamen bulutangkis Kapal Api Group Indonesia Open 2023. (Foto: PBSI) Copyright: © PBSI
Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting menyusul rekan satu negara, Jonatan Christie lolos ke babak perempatfinal turnamen bulutangkis Kapal Api Group Indonesia Open 2023. (Foto: PBSI)
Duo Tunggal Indonesia Pernah Mendominasi

1. Anthony Ginting

Bukan rahasia lagi jika Anthony Ginting dan Viktor Axelsen sering disebut sebagai musuh bebuyutan karena kerap bersua di beberapa turnamen bulutangkis.

Baru-baru ini saja, Ginting dan Axelsen baru saja bersua di final Indonesia Open 2023 di mana tunggal putra nomor 1 di ranking BWF itu berhasil meraih juara.

Tercatat, dua tunggal putra top dunia itu telah bersua sebanyak 15 kali. Viktor Axelsen sendiri berhasil memetik 11 kemenangan sementara Anthony Ginting sukses mencuri 4 kemenangan.

Namun, Ginting sendiri pernah menghancurkan kedigdayaan Axelsen yakni pada dua turnamen beruntun yakni di BWF World Tour Finals 2019 dan Indonesia Masters 2020.

Padahal kala itu, tunggal putra Denmark itu lebih unggul yakni berstatus sebagai unggulan kelima sementara Ginting menjadi unggulan ketujuh.

2. Jonatan Christie

Selain Anthony Ginting, tunggal putra Indonesia lainnya yang pernah menghancurkan kejayaan Viktor Axelsen adalah Jonatan Christie.

Jonatan Christie sendiri pernah bersua dengan Viktor Axelsen sebanyak 9 kali di turnamen bulutangkis dan berhasil mencuri dua kemenangan.

Pebulutangkis peraih medali emas Asian Games 2018 itu berhasil mengalahkan Axelsen pada ajang di French Open 2019 serta Malaysia Open 2019.

Di French Open 2019, Jonatan yang berstatus sebagai unggulan keenam berhasil mengalahkan Axelsen di babak semifinal melalui rubber game dengan skor 7-21, 22-20, 21-19.

Sementara di Malaysia Open 2019, Jonatan berhasil mengalahkan Viktor Axelsen di babak perempat final dua gim langsung dengan skor 21-18, 21-19.