Harga dan Cara Beli Tiket Kejuaraan Asia Junior Bulutangkis 2023 di Yogyakarta

PBSI dalam Instagram resminya pada Senin (3/7/23) mengumumkan harga dan cara beli tiket Badminton Asia Junior Championships atau Kejuaraan Bulutangkis Asia Junior 2023.
“Ini harga tiket untuk menonton langsung BNI Badminton Asia Junior Championships 2023 di GOR Amongrogo, Yogyakarta,” tulis PBSI.
“Mekanisme pembelian, kapan tiket bisa dibeli dan informasi-informasi lainnya akan diupdate di akun ini,” sambungnya.
Mendeskripsikan unggahan, harga tiket Badminton Asia Junior Championships atau Kejuaraan Bulutangkis Asia Junior 2023 dibanderol Rp20 ribu untuk tiket kualifikasi.
Kemudian tiket Badminton Asia Junior Championships atau Kejuaraan Bulutangkis Asia Junior 2023 akan dijual Rp40 ribu mulai semifinal.
Sementara tiket Badminton Asia Junior Championships atau Kejuaraan Bulutangkis Asia Junior 2023 akan dijual secara online dan on the spot dengan pemberitahuan lebih lanjut.
Unggahan PBSI soal harga dan cara beli tiket Badminton Asia Junior Championships atau Kejuaraan Bulutangkis Asia Junior 2023 tersebut langsung disambut antusias netizen.
“Tiket nontonnya 40 ribu, transportasi 1JT,” tulis @mc*********
“Woww sangat UMR sekali,” tulis @ram********
“Alhamdulillah masih terjangkau,” tulis @upi*******