FOOTBALL265.COM – Kisah pilu bintang bulutangkis, Mutiara Ayu Puspitasari, menjadi viral di media sosial usai cetak sejarah meraih emas di Kejuaraan Asia Junior 2023.
Seperti diketahui, Mutiara Ayu Puspitasari menjadi satu-satunya wakil tim bulutangkis Indonesia di final Kejuaraan Asia Junior 2023.
Berlaga di GOR Amongrogo, Yogyakarta, Mutiara tampil mengesankan di partai final dengan berhasil menyabet medali emas usai mengalahkan wakil Korea Selatan, Kim Min-ji.
Tak tanggung-tanggung, Mutiara sukses menaklukkan Kim Min-ji yang berstatus sebagai unggulan ke-14 itu dua gim langsung dengan skor 21-11, 21-17.
Dengan hasil ini, Mutiara Ayu Puspitasari sukses mencetak sejarah dengan menjadi tunggal putri pertama Indonesia yang meraih juara di Kejuaraan Asia Junior.
Namun, ada satu kisah menarik tentang Mutiara yang lantas menjadi viral di media sosial. Ya, pebulutangkis jebolan PB Djarum itu ternyata memiliki kisah pilu saat meniti karier di dunia bulutangkis.
Tunggal putri kelahiran 2006 itu sempat menelan pil pahit saat berusia tujuh tahun. Ia harus menerima kenyataan gagal lolos audisi PB Djarum.
Kala itu, Mutiara menangis di dekapan sang ayah yang menemaninya berjuang mengikuti audisi PB Djarum kala ia masih kelas 4 SD.
Namun, tim audisi pencari bakat dari PB Djarum memberikan kesempatan kedua bagi Mutiara Ayu dan ia akhirnya lolos hingga akhirnya berhasil masuk ke Palatnas PBSI.
Kini, bak terbayar maha, Mutiara Ayu Puspitasari mampu membuktikan performanya dengan meraih medali emas pertama di sektor tunggal putri Indonesia di Kejuaraan Asia Junior 2023.