Pelatih Indonesia yang Dibajak Malaysia Pernah Bawa Gregoria Mariska Juara Dunia

Sabtu, 14 Oktober 2023 18:25 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Isman Fadil
© PBSI
Jeffer Rosobin, pelatih Indonesia yang dibajak Malaysia. (Foto: PBSI) Copyright: © PBSI
Jeffer Rosobin, pelatih Indonesia yang dibajak Malaysia. (Foto: PBSI)

FOOTBALL265.COM – Malaysia kembali membajak pelatih Indonesia, Jeffer Rosobin yang pernah membawa Gregoria Mariska Juara Dunia.

Sebagaimana diketahui sebelumnya Asosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM) sempat mengumumkan bakal mendatangkan pelatih baru untuk menggantikan Datuk Misbun Sidek.

Datuk Misbun Sidek sendiri menjabat sebagai Direktur Kepelatihan Junior Nasional, namun dirinya memutuskan untuk berpisah dari BAM.

BAM pun mencari pelatih anyar untuk mengganti posisi Misbun Sidek, yang dikabarkan membuka peluang untuk melatih di luar negeri.

Melansir dari The Star, sebelumnya beredar kabar bahwa pengganti Misbun Sidek berasal dari Indonesia yang pernah meraih gelar juara di ajang Asia serta pernah melatih Singapura dan Indonesia.

Setelah membuat penasaran, pengganti Misbun Sidek pun diumumkan setelah rapat dewan BAM pada Sabtu (14/10/23).

Tan Sri Norza Zakaria selaku Presiden BAM mengungkapkan pelatih Indonesia yang dibajak Malaysia ialah Jeffer Rosobin.

Sosok Jeffer Rosobin pun bukan sosok sembarangan karena dirinya pernah mengantarkan Gregoria Mariska meraih gelar juara dunia junior.

“Kami telah menunjuk Jeffer sebagai pelatih kepala baru untuk departemen junior,” kata Norza, dilansir dari The Star.

“Dia adalah mantan peraih medali emas Kejuaraan Asia dan membimbing pemain tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska meraih gelar Juara Dunia Junior pada tahun 2017,” jelasnya.