Praveen/Melati Tumbang di Hylo Open 2023 Usai Gagal Menikung Christiansen/Boje

Rabu, 1 November 2023 20:54 WIB
Penulis: Miranti | Editor:
© PBSI
Terdepak di babak 32 besar Hylo Open 2023, Praveen/Melati perpanjang rapor merah sepanjang 2023. Copyright: © PBSI
Terdepak di babak 32 besar Hylo Open 2023, Praveen/Melati perpanjang rapor merah sepanjang 2023.
Praveen/Melati Perpanjang Rapor Merah di 2023

Kekalahan dari Mathias Christiansen/Alexandra Boje di Hylo Open 2023, membuat rapor Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti semakin memburuk sepanjang musim ini.

Dirangkum-rangkum, Hylo Open 2023 adalah turnamen kedelapan musim ini yang membuat Praveen/Melati terdepak di babak pertama.

Satu-satunya pencapaian terbaik mereka musim ini adalah finis sebagai runner-up Spain Masters. Selebihnya Praveen/Melati lebih sering terdepak di babak 32 besar atau 16 besar.

Menurunnya prestasi Praveen/Melati ini agaknya sedikit banyak dipengaruhi karena keduanya bak kehilangan momentum usai menjuarai All England 2020.

Ya, saat itu ketika sedang ganas-ganasnya, momentum Praveen/Melati seolah hilang karena BWF memberlakukan pembatasan turnamen karena pandemi Covid-19.

Ketika turnamen sudah dipertandingkan lagi, Praveen/Melati juga diterpa sejumlah masalah seperti komunikasi, cedera, hingga berujung pada terdepaknya mereka dari pelatnas PBSI.

Berjuang sebagai pebulutangkis independen, Praveen/Melati kembali didera cobaan. Tahun lalu, Praveen Jordan mengalami cedera pinggang yang membuatnya harus naik meja operasi.

Setelah comeback awal musim 2023, performa Praveen/Melati masih jauh dari harapan, namun mereka tak pernah berhenti untuk mencoba.

Kini, setelah terjegal di babak pertama Hylo Open 2023, Praveen/Melati akan terus mencoba peruntungan di turnamen bulutangkis terdekat.

Yakni China Masters 2023 (Super 750) yang akan berlangsung di Shenzhen, China, pada 21 sampai 27 November mendatang.