Akane Yamaguchi Dramatis Mundur dari BWF World Tour Finals 2023, Peluang untuk Gregoria?

Rabu, 15 November 2023 11:16 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Isman Fadil
© PBSI
Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung. (Foto: PBSI) Copyright: © PBSI
Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung. (Foto: PBSI)
Hitung-hitungan Gregoria Mariska Lolos BWF World Tour Finals

Tercatat sudah ada lima tunggal putri yang dinyatakan lolos ke BWF World Tour Finals 2023 yakni An Se-young (Korsel), Akane Yamaguchi (Jepang), Carolina Marin (Spanyol) dan Tai Tzu Ying (Chinese Taipei).

Maka kini hanya tersisa tiga tiket di sektor tunggal putri yang akan diperebutkan pada dua turnamen tersisa musim ini, yakni Kumamoto Masters dan China Masters 2023.

Namun slot tiket tunggal putri bertambah jadi 4 karena Akane Yamaguchi memutuskan mundur karena belum pulih dari cedera.

Lantas bagaimana dengan nasib Gregoria Mariska di BWF World Tour Finals 2023?

Nyatanya Gregoria Mariska masih berpeluang besar tampil di ajang bergengsi tersebut karena bisa dibilang berada di zona aman.

Berdasarkan update yang diunggah BWF, saat ini Gregoria Mariska menduduki peringkat ke delapan dengan 72.820 poin.

Gregoria berada di belakang Beiwen Zhang yang ada di posisi ketujuh dengan 74.810 poin. Meski demikian, poin keduanya masih bisa disalip oleh pemain lain.

Pasalnya masih ada Supanida Katethong dan Kim Ga Eun yang bisa menyalip poin Gregoria Mariska maupun Beiwen Zhang.

Maka Gregoria Mariska harus meraup poin sebanyak-banyaknya di ajang Kumamoto Masters dan China Masters 2023.