x

Della/Rosyita Beberkan Taktik Rubuhkan Ganda Denmark

Rabu, 5 April 2017 00:00 WIB
Editor: Arum Kusuma Dewi
Della Destiara Haris/Rosyita Eka Putri Sari di babak pertama Malaysia Open SSP 2017.

Pasangan ganda putri Della Destiara Haris/Rosyita Eka Putri Sari sukses menyusul langkah rekan mereka, Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani ke babak kedua Malaysia Open Super Series Premier 2017.

Della/Rosyita lolos ke babak kedua setelah melewati laga rubber game melawan pasangan Denmark, Maiken Fruergaard/Sara Thygesen dengan skor 18-21, 21-10, dan 21-12. Sebelumnya, rekan mereka, Anggia/Ketut juga harus bermain tiga game melawan wakil tuan rumah, Lim Yin Loo/Yap Cheng Wen, 21-23, 21-11, dan 21-17.

“Seharusnya di game pertama tadi kami lebih tenang, karena kami sebetulnya sudah tahu kalau pasangan Denmark ini banyak memberikan bola-bola datar, jarang main di depan net,” jelas Della ketika ditanya soal game pertama.

“Mungkin karena ini pertandingan pertama, jadi agak belum pas feeling-nya soal arah angin. Di game pertama kami lebih banyak menunggu, di game selanjutnya kami lebih aktif untuk mencari kesempatan menyerang,” imbuh Rosyita, seperti dalam rilis yang diterima INDOSPORT.

Aksi Della/Rosyita saat menghadapi pasangan peringkat 17 dunia, Fruergaard/Thygesen.

Della/Rosyita kemungkinan besar akan kembali berjumpa dengan wakil Denmark, yaitu Kamilla Rytter Juhl/Christinna Pedersen yang merupakan unggulan kedua. Namun Juhl/Pedersen harus melewati laga pertama mereka terlebih dulu melawan Lin Xiao Min/Wu Fang Chien asal Taiwan.

Pasangan Indonesia pun sudah siap jika jadi bertemu pasangan Denmark lainnya. “Kalau bertemu dengan pasangan Denmark, kami akan mewaspadai serangan mereka,” pungkas Della.

Della Destiara Haris/Rosyita Eka Putri SariBWF Malaysia Terbuka

Berita Terkini